Truk Rem Blong Terguling di Jalur Tengkorak Temanggung-Wonosobo, Sopir Tewas

Selasa, 16 Agustus 2022 - 17:04 WIB
loading...
Truk Rem Blong Terguling di Jalur Tengkorak Temanggung-Wonosobo, Sopir Tewas
Truk diduga mengalami rem blong hingga terguling di jalur tengkorak Temanggung-Wonosobo, Jawa Tengah, Selasa (16/8/2022). Foto/iNews TV/Didik Dono Hartono
A A A
WONOSOBO - Truk box pengangkut bahan plastik diduga mengalami rem blong hingga terguling di jalur tengkorak Temanggung-Wonosobo, Jawa Tengah, Selasa (16/8/2022).

Kasat Lantas Polres Wonosobo, AKP Ragil Irawan menjelaskan, kecelakaan bermula ketika truk nomor polisi L 9488 GI melaju di turunan tajam di Desa Candimulyo, Kecamatan Kertek, Wonosobo. Diduga tiba-tiba truk mengalami rem blong.



Truk melaju tak terkendali hingga menabrak minibus Suzuki Ertiga AB 1872 DG yang ada di depannya. Minibus dikemudikan oleh Afif Pratama, warga Banjarnegara. Truk juga menabrak sepeda motor dari arah berlawanan.

"Laju truk terhenti setelah menabrak gapura dan pagar sekolah hingga terguling," ujarnya.

Akibat kecelakaan ini sopir truk tewas karena tergencet bodi kendaraan. Jenazah pengemudi truk yang terguling ini dievakuasi warga ke RSU PKU Muhammadiyah Wonosobo.



Sementara kernet yang mengalami luka-luka juga dibawa ke RSU PKU Muhammadiyah Wonosobo untuk dilakukan identifikasi dan perawatan intensif oleh pihak Kepolisian.



Akibat kecelakaan ini, arus lalu lintas sempat macet dan dilakukan sistem buka tutup oleh polisi.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3775 seconds (0.1#10.140)