Undang Kader PKK ke JIS, Anies: Stadion Ini Dibangun Anak-anak Ibu, Sekarang Ibunya Duduk di Sini

Sabtu, 16 Juli 2022 - 22:23 WIB
loading...
Undang Kader PKK ke...
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan bouqet bunga kepada istri tercinta Fery Farhati saat menghadiri acara Jakarta Menyapa di Jakarta Internasional Stadium(JIS), Sabtu (16/7/2022). Foto: Istimewa
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan dashboard SimPKK data hasil pendataan keluarga Carik dan Puspa dalam acara Jakarta Menyapa, di Jakarta International Stadium (JIS) , Sabtu (16/7/2022).

Kegiatan Jakarta Menyapa bertujuan memberikan apresiasi kepada seluruh kader PKK dan Dasawisma yang sudah berpartisipasi dalam pembangunan di DKI Jakarta.



Dalam kesempatan tersebut, Anies mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh ibu-ibu PKK yang telah bekerja semaksimal mungkin untuk mendidik anak-anaknya.

"Saya perlu sampaikan bahwa stadion ini adalah stadion kebanggaan Jakarta. Dia (JIS) dibangun oleh anak-anak yang lahir dari rahim ibu orang Indonesia. Oleh anak bangsa dikerjakan oleh keringat orang Indonesia yang dididik di Tanah Air," ujar Anies.

Anies mengatakan hasil pembangunan yang telah dilakukan oleh anak-anak Jakarta dan Indonesia, kini telah dapat dinikmati oleh orang tuanya.

"Mereka berhasil membangun sebuah stadion yang mengharumkan nama Jakarta, nama Indonesia, dan hari ini ibu-ibunya diundang untuk duduk di dalam stadion yang mereka bangun," paparnya.

Anies berharap para kader PKK DKI Jakarta dapat terus berkumpul dan berkegiatan di Jakarta International Stadium.

"Semoga pertemuan ini menjadi pertemuan rutin sebagaimana almarhumah Ibu Ratna membayangkan ribuan kader PKK bisa berkumpul dalam sebuah lapangan. Mimpi itu bukan hanya terlaksana, mimpi itu terlampaui. Bukan hanya di lapangan, tapi di sebuah stadion. Insya Allah ini menjadi sebuah kegiatan rutin tahunan," pungkasnya.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Copot Direktur IT Bank...
Copot Direktur IT Bank DKI, Pramono: Tak Ada Orang yang Kebal Hukum di Jakarta
Pramono Anung Copot...
Pramono Anung Copot Direktur IT Bank DKI Buntut Gangguan Layanan Digital
Pramono Panggil Direksi...
Pramono Panggil Direksi Bank DKI Buntut Gangguan Layanan JakOne Mobile Siang Ini
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Ceramah di Masjid UGM...
Ceramah di Masjid UGM Dipadati Ribuan Jemaah, Anies Baswedan Selalu Dinanti
Anies Baswedan Bakal...
Anies Baswedan Bakal Hadiri Deklarasi Gerakan Rakyat di Cilandak
Gebrakan Pramono Mulai...
Gebrakan Pramono Mulai dari Sempurnakan KJP-KJMU hingga Perluasan Akses Transportasi Umum
Mengamati Pergerakan...
Mengamati Pergerakan Mantan-mantan Gubernur Jakarta saat Momen Sertijab Pramono-Rano, di Mana Jokowi?
Bahagia Anies-Ahok Rukun,...
Bahagia Anies-Ahok Rukun, Pramono: Semesta Mendukung, Insyaallah Jakarta Lebih Baik
Rekomendasi
AS dan Greenland Menyimpan...
AS dan Greenland Menyimpan Harta Karun Logam Tanah Jarang Terbesar, Segini Depositnya
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron 'Terbelenggu Rindu' Eps 215-216: Langkah Baru Vernie dan Rencana Honeymoon Biru-Amira
Jokowi Jamu Tony Blair...
Jokowi Jamu Tony Blair di Restoran Menteng, Bahas Apa?
Berita Terkini
Aktor FA Ditangkap Polisi...
Aktor FA Ditangkap Polisi terkait Penyalahgunaan Narkoba
22 menit yang lalu
Gubernur Jabar Dedi...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Diancam Dibunuh
35 menit yang lalu
Kartini Masa Kini dari...
Kartini Masa Kini dari Padalarang, Pendiri Bank Sampah Bukit Berlian
45 menit yang lalu
RS Persada Dukung Aparat...
RS Persada Dukung Aparat Selidiki Kasus Dokter yang Lecehkan Pasien
1 jam yang lalu
Truk Terjun ke Jurang...
Truk Terjun ke Jurang Pesisir Barat Lampung, 3 Orang Tewas
1 jam yang lalu
Gubernur Khofifah Kawal...
Gubernur Khofifah Kawal Kualitas Pendidikan Jatim, Pastikan SPMB Berintegritas
3 jam yang lalu
Infografis
Tak Perlu ke RS Bila...
Tak Perlu ke RS Bila Bergejala Ringan, Ini Syarat Isoman di Rumah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved