Launching 1 Abad NU, Khofifah: Program Unggulan Selaras dengan Program Pembangunan Nasional

Rabu, 01 Juni 2022 - 07:53 WIB
loading...
Launching 1 Abad NU,...
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat menghadiri Launching Countdown 1 Abad NU dan Halalbihalal PWNU Jatim dan PCNU Se-Jatim di Auditorium KH. Hasyim Asyari PWNU Jatim, Jalan Masjid Al Akbar, Surabaya.
A A A
SURABAYA - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa menyebutkan program yang diluncurkan Pimpinan Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim menyongsong 1 abad Nahdlatul Ulama (NU) terkait pendidikan, kesehatan dan ekonomi selaras dengan program pemerintah secara nasional maupun provinsi Jatim.

Hal tersebut disampaikan Khofifah saat menghadiri Launching Countdown 1 Abad NU dan Halalbihalal PWNU Jatim dan PCNU Se-Jatim di Auditorium KH. Hasyim Asyari PWNU Jatim, Jalan Masjid Al Akbar, Surabaya, Selasa (31/5/2022). Acara ini juga memperkenalkan beberapa program unggulan yang rencananya akan dilakukan menyongsong 1 abad NU.

Baca juga: Emmeril Khan Mumtadz Belum Ditemukan, Gubernur Khofifah dan Wagub Emil Dardak Ajak Warga Jatim Panjatkan Doa

Khofifah menyatakan, sektor kekuatan ekonomi merupakan salah satu bagian penting. Ia bahkan telah belajar banyak dari referensi yang ditunjukkan K.H. Moh. Hasan Mutawakkil 'Alallah, di pondok asuhannya, Pesantren Zainul Hasan Genggong.

"Al-Mukarom Kyai Mutawakil ini telah memberikan referensi yang luar biasa di mana di pesantren beliau di Genggong banyak melakukan inovasi ekonomi kreatif. Saat ini Pemprov Jatim telah menyiapkan Kampus UMKM Shopee di Malang. Satu paket belajar itu 40 orang selama 3 bulan gratis," katanya.

Orang nomor satu di Jatim ini menerangkan, produk yang masuk dalam kampus tersebut akan dikurasi oleh tim, bisa juga minta dikurasi Bank Indonesia. Nantinya, jika lolos, produk sudah memenuhi syarat untuk bisa tembus ke berbagai negara jaringan Shopee.

"Jadi di Malang ada Gedung Pelatihan milik Provinsi Jawa Timur yang bekerja sama dengan Shopee. Satu paket nanti sudah ada mulai perencanaan bisnis, pembinaan cara memotret barang, cara memasarkan lewat live streaming, cara mengelola logistik, dan seterusnya semua bebas biaya," tuturnya.

Untuk itu, Khofifah mempersilakan tim ekonomi PWNU Jatim untuk turut memanfaatkan fasilitas tersebut. Sebab, dengan begitu mereka tidak perlu lagi membuat bangunan untuk memajang produk-produk UMKM. "Tetapi bisa memasarkan secara on line dengan kemampuan manajerial yang sudah dilatih," terangnya.

Sedangkan untuk layanan kesehatan, Khofifah mengatakan bahwa, Pemprov Jatim memberikan perhatian yang besar terhadap fasilitas kesehatan, khususnya klinik pratama. "Program-program yang ada, Pemprov Jatim telah banyak mendapatkan penghargaan. Harapannya, capaian tersebut dapat dinikmati hasilnya oleh seluruh masyarakat Jatim," jelasnya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ribuan Jatimers Hadiri...
Ribuan Jatimers Hadiri Halalbihalal Bersama Gubernur Jatim
Gubernur Khofifah Dukung...
Gubernur Khofifah Dukung Usulan KH M Yusuf Hasyim sebagai Pahlawan Nasional
Dukung Pembangunan Nasional,...
Dukung Pembangunan Nasional, DPM Komitmen Patuhi Peraturan dan Kewajiban Pajak
Usai Dilantik Prabowo,...
Usai Dilantik Prabowo, Khofifah Langsung Tancap Gas Gelar Rapat dengan Sekda dan BUMD
Khofifah Sampaikan Duka...
Khofifah Sampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Bendum Demokrat Renville Antonio
Pidato Kemenangan Khofifah:...
Pidato Kemenangan Khofifah: Tenang dan Tidak Euforia Berlebihan
Unggul di Quick Count,...
Unggul di Quick Count, Jokowi Telepon Ucapkan Selamat ke Khofifah
Khofifah-Emil Dardak...
Khofifah-Emil Dardak Menang Telak di Quick Count Pilkada Jatim
Silaturahmi ke Ponpes...
Silaturahmi ke Ponpes Al Lathifiyyah Putri Tambak Beras, Khofifah Disambut Pelukan Nyai Machfudhoh
Rekomendasi
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan...
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan Israel di Jalur Gaza Gagal Meledak
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
Jaga Pertumbuhan Ekonomi...
Jaga Pertumbuhan Ekonomi Biru, Kadin-KKP Mitigasi Dampak Tarif Trump
Berita Terkini
Imbas Macet Parah di...
Imbas Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Berikan Kompensasi pada Sopir dan Pemilik Kargo
21 menit yang lalu
Karya Seni Kelas Dunia...
Karya Seni Kelas Dunia Hadir di Central Park Jakbar
1 jam yang lalu
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
1 jam yang lalu
Polisi dan TNI Gerebek...
Polisi dan TNI Gerebek Judi Sabung Ayam di Gowa yang Diduga Dibekingi Oknum Tentara
1 jam yang lalu
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
1 jam yang lalu
Mobil Polisi di Depok...
Mobil Polisi di Depok Dibakar Massa, Terungkap Otak Pelakunya Ketua Ormas
2 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved