Bupati Sikka Usir Kepala Dinas karena Menggerutu Sambil Main HP saat Rapat

Kamis, 26 Mei 2022 - 02:13 WIB
loading...
Bupati Sikka Usir Kepala Dinas karena Menggerutu Sambil Main HP saat Rapat
Bupati Sikka, Fransiskus Roberto Diogo. Foto: Istimewa
A A A
SIKKA - Bupati Sikka, Fransiskus Roberto Diogo marah hingga mengusir Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sikka, Hendrikus Blasius Sali keluar dari ruang rapat lantai tiga kantor Bupati Sikka.

Kadis Hengky Sali dikeluarkan dari ruangan rapat dalam kegiatan Rapat Evaluasi Penanganan Stunting Tingkat Kecamatan, di Aula Lantai III Kantor Bupati, Jalan Eltari.

Bupati Robi Idong sangat marah, serentak mengusir Kadis Ketahanan Pangan keluar dari ruangan rapat karena diduga bermain HP saat rapat berlangsung.



"Pak Hengky kalau tidak puas keluar, keluar. You keluar dari ruangan ini. Kau main HP apa. Kamu tidak pantas jadi Kepala Dinas. Bupati omong kamu mengerutu-menggerutu. Kau pintar apa kau, keluar dari ruangan ini,” teriak Robi Idong, Rabu (25/5/2022).

Pada saat itu juga, Kadis Ketahanan Pangan Hengki Saly langsung keluar dari ruangan rapat. Setelah Kadis Hengki keluar dari ruangan, rapat dilanjutkan kembali.

Sementara itu, Hengki Saly saat ditemui di kediamannya menegaskan, dirinya sama sekali tidak berbuat seperti yang diungkapkan Bupati dalam rapat siang tadi.



"Saya tidak bermain HP, tapi saya sedang bisik kepada kadis pariwisata untuk hubungi kadis pertanian yang sedang bersama staf ahli Kemendes yang lagi berada di lapangan. Apalagi pertemuan ini masih tunggu staf ahli Kemendes itu," ungkap Hengky.

Kadis Hengky berharap, persoalan ini tidak usah dibesar-besarkan, pasalnya ini adalah hubungan antara staf dan pimpinan.

"Ya kejadian tadi sifatnya situasional. Sebagai staf kami ada ruang untuk komunikasi dengan pimpinan kami," kata Hengky.
(san)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4202 seconds (0.1#10.140)