Imbas Kebijakan One Way, Warga Bekasi Keluhkan Kemacetan di Jalur Arteri

Sabtu, 07 Mei 2022 - 10:16 WIB
loading...
Imbas Kebijakan One...
Sejumlah warga Kota Bekasi mengeluh atas kemacetan di jalur arteri yang ditimbulkan imbas kebijakan one way di tol arah Cikampek pada momen arus balik Lebaran 2022. Foto/MPI
A A A
BEKASI - Sejumlah warga Kota Bekasi mengeluh atas kemacetan di jalur arteri yang ditimbulkan imbas kebijakan one way di tol arah Cikampek pada momen arus balik Lebaran 2022.

Warga lokal, Muhammad Sayudi mengaku merasa terganggu saat akan melaksanakan silaturahmi bersama keluarga. Volume kendaraan yang padat di beberapa titik membuat aktivitas pekerjaannya sebagai ojek pangkalan ikut terhambat.

"Saya sebagai warga terganggu, mau halalbihalal tadi pagi kena macet," ujar pria berusia 63 tahun itu kepada MNC Portal Indonesia, Sabtu (7/5/2022).



Dia mengimbau petugas agar tetap standby mengatur kemacetan lalu lintas dengan harapan agar tidak mengganggu aktivitas warga lokal.

Senada, Yakub menuturkan kemacetan sedari pagi membuat kegiatannya sebagai driver ojol cukup terganggu. Antrean cukup panjang bus lintas provinsi di jalanan menuju terminal kota, menurutnya, menyita waktu di jalan.

"Permasalahannya kan karena arus balik dari daerah ke Jakarta, jadi aktivitasnya keganggu," ungkapnya.

Arya, merasa terganggu akibat kemacetan yang ditimbulkan. Menurutnya, perjalanan ke rumah saudara membutuhkan waktu yang cukup lama.

"Kurang adil lah bagi kita sebagai warga sini, biasanya ke Tambun cuma 40 menit, ini tadi saya 1 jam setengah," tutur Arya, seorang pekerja swasta.

Pantauan MNC Portal Indonesia di sepanjang Jalan Cut Mutia ke arah terminal kota pukul 09.15 WIB, terjadi kemacetan cukup panjang. Kendaraan bus lintas provinsi dan mobil pribadi mendominasi jalanan. Ekor kemacetan berada di daerah Pekayon. Baca juga: Gerbang Tol Bekasi Barat Terapkan One Way, Jalan Ahmad Yani Bekasi Macet

Seperti diketahui, tiga gerbang tol di Kota Bekasi yakni Bekasi Barat, Bekasi Timur, dan Pondok Gede dilakukan penutupan yang bersifat situasional untuk memperlancar skema one way dalam rangka arus balik mudik. Kendaraan pribadi dan umum di tingkat lokal diminta untuk menggunakan jalur arteri.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Exit Tol Bekasi Barat...
Exit Tol Bekasi Barat Padat 6 Kilometer Imbas Banjir di Jalan Arteri, Lalu Lintas Dialihkan
Puluhan Mobil Terendam...
Puluhan Mobil Terendam Banjir di Boulevard Raya Galaxy, Begini Penampakannya
Banjir Parah di Bekasi,...
Banjir Parah di Bekasi, Rata-rata Ketinggian Air di Atas 3 Meter
Jam 6-8 Malam, Pengemudi...
Jam 6-8 Malam, Pengemudi Boleh Terabas Bahu Jalan Tol Dalam Kota
Antrean di Tol Jagorawi...
Antrean di Tol Jagorawi GT Ciawi 2 Arah Jakarta Mengular Pascakecelakaan Maut
Antrean Panjang Kendaraan...
Antrean Panjang Kendaraan Terjadi di Gerbang Tol Ciawi Imbas Kecelakaan Maut
Warga Harapan Baru Bekasi...
Warga Harapan Baru Bekasi Utara Resah Tower Dibangun di Atas Rumah
Horor Macet Menuju Bromo...
Horor Macet Menuju Bromo hingga 3 Jam, Ternyata Ini Penyebabnya
Libur Imlek, Jalur Puncak...
Libur Imlek, Jalur Puncak Bogor One Way Arah Jakarta Siang Ini
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
18 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
32 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
39 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
40 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
51 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved