Ekowisata Cimenteng Dirancang Jadi Wisata Edukasi Berbasis Konservasi Alam

Sabtu, 02 April 2022 - 06:47 WIB
loading...
Ekowisata Cimenteng...
Plt Wali Kota Cimahi Ngatiyana meninjau perkembangan pembangunan Eco Wisata Cimenteng (EWIC) yang berharap dapat menjadi wisata altetnatif unggulan di Cimahi dengan konsep outdoor, Jumat (1/4/2022). Foto/Dok.Humas
A A A
CIMAHI - Plt Wali Kota Cimahi Ngatiyana beserta sejumlah kepala OPD meninjau perkembangan pembangunan Ekowisata Cimenteng (EWIC) yang terletak di Kelurahan Cipageran, Cimahi Utara, Jumat (1/4/2022).



Kawasan Ekowisata Cimenteng yang dikemas sebagai salah satu lokasi destinasi wisata rekreasi dan edukasi berbasis konservasi alam terpadu ini pembangunannya sudah dilakukan sejak tahun lalu."Ekowisata Cimenteng akan menjadi alternatif wisata untuk warga Kota Cimahi," kata Ngatiyana.

Ekowisata Cimenteng dibangun oleh Pemkot Cimahi yang bekerja sama dengan Pemprov Jawa Barat pada akhir 2021. Saat ini pengerjaannya telah mencapai 40 persen dan secara bertahap akan terus dibangun disempurnakan lagi hingga 100 perseb.

Banyak aktivitas yang dapat dilakukan di kawasan Ekowisata Cimenteng mulai dari aktivitas olah raga di jogging track, menelusuri taman bambu, mengunjungi perkebunan warga, art bond, berkemah, menonton film layar tancap, hingga wisata kuliner makanan khas Sunda.

Ngatiyana menjelaskan, ekowisata merupakan paduan antara beberapa elemen yang memberikan nuansa berbeda yang dapat menjadi alternatif wisata. Konsepnya integritas antara atraksi, akomodasi, dan fasilitas pendukung yang disajikan dalam suatu struktur kehidupan masyarakat yang menyatu dengan alam.

Dirinya berharap pembangunan Ekowisata Cimenteng dapat menjadi salah satu wisata unggulan Kota Cimahi. Sehingga dapat menarik pengunjung khususnya para siswa sebagai lokasi kegiatan pembelajaran outdoor. Serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar wilayah ecowisata.

“Kami ingin mewujudkan konsep 3A pariwisata yaitu atraksi, aksesbilitas dan amenitas dalam pembangunan ecowisata ini," pungkasnya.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3459 seconds (0.1#10.140)