Jelang Ramadhan, Masyarakat Jangan Terpancing Panic Buying Kebutuhan Pokok

Sabtu, 26 Maret 2022 - 04:20 WIB
loading...
Jelang Ramadhan, Masyarakat...
Masyarakat Cimahi diminta tidak panic buying sembako menjelang Ramadhan.Foto/ilustrasi
A A A
CIMAHI - Ramadhan tinggal menghitung hari. Plt Wali Kota Cimahi, Ngatiyana meminta masyarakat tidak terpancing memborong kebutuhan pokok menjelang bulan suci yang dapat memicu panic buying di masyarakat.

"Menjelang Bulan Ramadan yang tinggal beberapa hari lagi, masyarakat diminta tidak panic buying, atau membeli kebutuhan pokok secara berlebihan atau menimbun barang," ucapnya, Jumat (25/3/2022).

Baca juga: Jembatan Gantung Mendadak Ambruk, Puluhan Siswa SMP Al Huda Terjatuh ke Sungai Cileueur

Dikatakannya, Kota Cimahi sudah memiliki Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) yang tidak hanya berfokus menjamin stabilitas harga, terutama kebutuhan pokok. Tapi juga sekaligus menjaga tingkat inflasi agar tetap di angka proporsional, khususnya yang berkaitan dengan harga bahan pokok.

TPID juga harus proaktif mendorong berbagai sektor ekonomi agar tumbuh makin produktif, sehingga memiliki kontribusi yang besar dalam menggerakkan mesin pertumbuhan ekonomi. Seperti dengan menghadirkan progam yang inovatif dan efektif dalam menjaga stabilisasi harga.

"Pangan menjadi fokus utama dalam percepatan pemulihan ekonomi karena dapat memicu kerawanan. Apalagi Cimahi tidak memiliki banyak lahan pertanian, sehingga ketika ada persoalan di sektor pangan harus diselesaikan segera," tegasnya.

Dirinya juga meminta kepada unsur TPID agar segera melaksanakan sinkronisasi, terkait anggaran SKPD sebagai pendukung kegiatan TPID. Serta meningkatkan koordinasi antar perangkat daerah untuk mendukung peran TPID Kota Cimahi dalam persiapan Ramadhan 1443 Hijriah.

Dsamping itu, lanjut dia, bila diperlukan, TPID bisa membuat perencanaan terkait pelaksanaan operasi pasar murah pada saat menjelang hari besar keagamaan, dan pada saat kejadian luar biasa. Seperti imbas dari kenaikan tarif dasar listrik (TDL), BBM, gas elpiji, serta minyak goreng seperti kondisi saat ini

"Peran ulama juga penting dalam mengimbau masyarakat bijak dalam memenuhi kebutuhan pokoknya. Termasuk memastikan strategi 4K, yaitu ketersediaan pasokan, keterjangkauan harga, kelancaran distribusi, dan komunikasi yang efektif," pungkasnya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jelang Lebaran 2025,...
Jelang Lebaran 2025, Gubernur Kalteng Gratiskan Sembako di 1.430 Desa
Ribuan Paket Sembako...
Ribuan Paket Sembako Ramadan Disebar ke Warga Sekitar Pelabuhan
Iwapi Bagikan 2.000...
Iwapi Bagikan 2.000 Paket Sembako untuk Duafa dan Anak Yatim
Bantu Ibu-Balita Korban...
Bantu Ibu-Balita Korban Banjir di Bekasi, PAN Salurkan 1 Ton Makanan Bergizi-Sembako
Jelang Ramadan, Pos...
Jelang Ramadan, Pos Indonesia Telah Salurkan Bansos ke 48.900 KPM di Palembang
Seminggu, Penyaluran...
Seminggu, Penyaluran Bansos PKH dan Sembako Tahap I di Bekasi Capai 52%
Salurkan Bansos PKH...
Salurkan Bansos PKH dan Sembako di Batam, kantorpos Tuai Apresiasi KPM
Ahmad Ali Tegaskan Fitnah...
Ahmad Ali Tegaskan Fitnah Sembako adalah Rekayasa, Imbau Warga Sulawesi Tengah Tidak Terprovokasi
Distribusi Bansos di...
Distribusi Bansos di Semarang, Kolaborasi Efektif PosIND dengan Pendamping Sosial PKH
Rekomendasi
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
Jakarta Ditinggal Jutaan...
Jakarta Ditinggal Jutaan Kendaraan: Arus Mudik Lebaran 2025 Pecahkan Rekor!
Israel Kembali Bom Beirut,...
Israel Kembali Bom Beirut, 4 Orang Tewas
Berita Terkini
Pria 66 Tahun Tewas...
Pria 66 Tahun Tewas Tertabrak Kereta di Perlintasan Bulak Kapal Bekasi
5 menit yang lalu
Warga 2 Desa Bentrok...
Warga 2 Desa Bentrok di Maluku Tengah, Kapolri dan Panglima TNI Diminta Bentuk Satgas Pengamanan
6 menit yang lalu
4 Kendaraan Tabrakan...
4 Kendaraan Tabrakan Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 50 Arah Jakarta
54 menit yang lalu
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, Jalur Gentong Tasikmalaya Arah Jateng dan Jatim Padat Merayap
1 jam yang lalu
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek Arah Trans Jawa Masih Ramai, Rest Area 57 Membeludak
1 jam yang lalu
Open House Lebaran,...
Open House Lebaran, Warung Garasi Si Doel Diserbu Warga
2 jam yang lalu
Infografis
PPN Naik Jadi 12%, Masyarakat...
PPN Naik Jadi 12%, Masyarakat Beralih ke Frugal Living
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved