Polisi Kembalikan Motor Hasil Curian di Sawangan kepada Pemiliknya

Kamis, 10 Maret 2022 - 14:30 WIB
loading...
Polisi Kembalikan Motor...
Polsek Bojongsari mengembalikan motor hasil curian kepada pemiliknya. Motor itu dicuri di kawasan Bedahan, Sawangan, Depok. Foto: SINDOnews/R Ratna Purnama
A A A
DEPOK - Polsek Bojongsari mengembalikan motor hasil curian kepada pemiliknya. Motor itu dicuri di kawasan Arco, Pengasinan, dan sebuah bengkel di Bedahan, Sawangan, Depok.

Pencurian di Arco menimpa korban yang sedang belanja di toko. Kemudian pelaku E langsung menggondol motor korban.



“Tak sampai lima menit, pelaku menggunakan kunci letter T dan langsung membobol kunci motor korban. Setelah itu langsung dibawa kabur motornya,” kata Kasie Humas Polres Metro Depok Kompol Supriyadi, Kamis (10/3/2022).

Kemudian dilakukan pendalaman dan E berhasil diamankan. “Akhirnya dilakukan penyelidikan dan diamankan saudara E beserta barang bukti satu unit motor curiannya,” ungkapnya.

Sedangkan pencurian di bengkel dilakukan oleh pelaku EK dengan cara merusak pintu pagar. Pemilik bengkel kemudian melapor dan dilakukan penyelidikan.



“Berhasil diamankan saudara EK beserta barang bukti kendaraan roda dua serta spare part curiannya,” tukansya.

Motor hasil curian itu selanjutnya dikembalikan kepada pemilik. Pengembalian dilakukan langsung oleh Kapolsek Bojongsari Kompol Ronny tanpa dipungut biaya sepeserpun.

“Kami atas nama Polsek Bojongsari akan menyerahkan barang bukti sepeda motor kepada dua pemiliknya. Kami serahkan secara simbolis dan gratis tanpa dipungut biaya apapun, sepeser pun,” katanya.



Sementara itu, korban mengaku bersyukur atas pengembalian motor tersebut. Ia pun mengapresiasi kinerja kepolisian.

“Alhamdulillah atas bantuan pak polisi motor kami berhasil ditemui. Hilang tanggal 18 Februari dan kami laporkan. Kemudian ada kabar sudah ketemu, pihak polisi dari Bojongsari mengabarkan bahwa motor saya sudah berhasil ditemukan,” kata Anita, salah satu korban.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
2 Siswi Tewas usai Tertemper...
2 Siswi Tewas usai Tertemper KRL Citayam-Nambo di Bojonggede
Anggota DPRD Depok Tersangka...
Anggota DPRD Depok Tersangka Kasus Dugaan Pencabulan Anak Ditahan
Profil Bripka Agus Simanjuntak,...
Profil Bripka Agus Simanjuntak, Polisi yang Viral Baku Tembak dengan Pelaku Curanmor di Bandarlampung
Baku Tembak di Jalan,...
Baku Tembak di Jalan, Aksi Heroik Bripka Agus Selamatkan Warga yang Ditodong Komplotan Maling Motor
Kombes Arya Perdana...
Kombes Arya Perdana Jabat Kapolrestabes Makassar, Kapolres Depok Kini Dijabat Kombes Abdul Waras
Pengemudi Mobil yang...
Pengemudi Mobil yang Letuskan Senjata Api di Depok Jadi Tersangka
Koboi yang Umbar Tembakan...
Koboi yang Umbar Tembakan di Depok Ditangkap, Ngaku Keluarga TNI
Detik-Detik Polisi Tangerang...
Detik-Detik Polisi Tangerang Ditembak Pelaku Curanmor saat Penyergapan di Cengkareng
Dua Pencuri Motor Tewas...
Dua Pencuri Motor Tewas Diamuk Massa di Cengkareng
Rekomendasi
Pasokan BBM dan LPG...
Pasokan BBM dan LPG Dipastikan Aman Penuhi Kebutuhan Lebaran 2025
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
3 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
17 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
24 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
25 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
36 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
53 menit yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved