Polda Jawa Timur All Out Amankan Side Event W20 di Kota Batu

Selasa, 08 Maret 2022 - 22:26 WIB
loading...
Polda Jawa Timur All...
Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta bersama Kabinda Jawa Timur Marsma TNI Rudy Iskandar mengecek kesiapan pengamanan event W20 di Hotel Golden Tulip, Kelurahan Oro-oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur, Selasa (8/3/2022). Foto: Istimewa
A A A
BATU - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur bersam jajaran TNI akan all out mengamankan event Women 20 atau W20 yang akan digelar di Kota Batu .

Bahkan, Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta bersama Kabinda Jawa Timur Marsma TNI Rudy Iskandar dan para Kapolres Malang Raya melakukan pengecekan kesiapan pengamanan event Women 20 atau W20 di Hotel Golden Tulip, Kelurahan Oro-oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur, Selasa (8/3/2022).



Event W20 merupakan bagian dari perhelatan G20 yang difokuskan pada kesetaraan gender, sedangkan G20 adalah forum utama kerja sama ekonomi internasional yang beranggotakan negara-negara dengan perekonomian besar di dunia yakni 19 negara dan 1 lembaga Uni Eropa.



Indonesia menjadi Presidensi G20, sebagai tuan rumah penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

“Polda jatim selaku fungsi keamanan dan ketertiban all out, melaksanakan pengamanan supaya penyelenggaraan event W20 dapat berjalan aman lancer,” kata Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta.



Kapolda mengatakan, event W20 dilaksanakan di Kota Batu, tepatnya di Hotel Golden Tulip, Kota Wisata Batu. Dimana Kota Batu merupakan Kota destinasi wisata di Jawa Timur. "Side event W20 dilaksanakan di Kota Wisata Batu dimana Batu merupakan destinasi Wisata di Jawa Timur," ujar Nico.

Menurut dia, Polda Jatim, Binda Jatim bersama unsur TNI dari Kodam V/Brawijaya dan jajarannya, Forkopimda Kota Batu, serta stakeholder terkait memastikan siap melakukan pengamanan event tersebut. "Semoga perhelatan side event W20 berjalan aman dan lancar," tandasnya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2070 seconds (0.1#10.140)