Penumpang KA dibatasi, bus mendulang rejeki

Minggu, 29 Juli 2012 - 18:51 WIB
Penumpang KA dibatasi, bus mendulang rejeki
Penumpang KA dibatasi, bus mendulang rejeki
A A A
Sindonews.com - Kebijakan PT Kereta Api (KA) yang membatasi penumpangnya sesuai tempat duduk disambut gembira sejumlah perusahaan otobus (PO). Namun diingatkan, PO harus tetap memperhatikan keamanan dan kenyamanan penumpang.

Lebaran kali ini PT KA mengeluarkan kebijakan baru, yang tidak membolehkan ada penumpang KA yang berdiri. Dengan kebijakan tersebut, artinya ada ribuan pemudik yang bakal beralih menggunakan bus.

"Efek langsung dari kebijakan PT KA berimbas positif ke PO bus tapi jangan sampai dimanfaatkan," jelas Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Terminal Giwangan Yogyakarta, Imanudin Aziz, Minggu (29/7/2012).

Imanudin menambahkan, jangan sampai dengan kondisi ini dimanfaatkan PO nakal untuk mengeruk keuntungan dari cara yang tidak baik. "Jadi antar PO harus saling mengawasi, jangan sampai ada penumpang diturunkan di tengah jalan atau lain-lain," katanya.

Selain pelayanan, diimbau agar seluruh PO memperbaiki fasilitas bus-nya agar kenyamanan penumpang terjaga.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5357 seconds (0.1#10.140)