Ahok, Gibran, dan Risma Masuk Bursa Cagub DKI di Internal PDIP

Rabu, 12 Januari 2022 - 10:27 WIB
loading...
Ahok, Gibran, dan Risma...
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Tri Rismaharini, dan Gibran Rakabuming masuk dalam bursa calon Gubernur DKI Jakarta di internal PDIP..Foto/Antara
A A A
JAKARTA - Nama Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok ), Tri Rismaharini, dan Gibran Rakabuming masuk dalam bursa calon Gubernur DKI Jakarta di internal PDIP. Ketiga nama ini dinilai mumpuni untuk dimajukan sebagai Cagub DKI pada Pilgub DKI Jakarta 2024.

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono mengatakan, ada sejumlah nama dari kader PDIP yang digadang-gadang akan maju pada Pilgub DKI 2024 mendatang."Di DKI kami masih melihat, mencermati persoalan inti Jakarta. Persoalan inti Jakarta itu apa, kemudian kita akan cari sosok tepat untuk itu siapa," kata Gembong kepada wartawan Rabu (12/1/2022).

Menurut dia, PDIP tengah menginventaris persoalan di Jakarta, untuk menentukan sosok yang diusulkan bertarung pada Pilgub DKI. Sehingga siapa pun yang nanti akan diusulkan PDIP bisa mengatasi persoalan inti di Jakarta.

Gembong merinci beberapa nama kader partai moncong putih yang dinilai mumpuni memimpin Jakarta."Melihat track record-nya, pengalaman Bu Risma ( Tri Rismaharini ) akan menjadi catatan bagi partai. Keberhasilan Bu Risma membangun Surabaya, saya kira akan menjadi referensi tersendiri bagi Bu Risma," katanya.

Dia melanjutkan, nama putra Presiden Jokowi yakni Gibran Rakabuming yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Solo juga dinilai mumpuni memimpin Jakarta. "Pengalaman Gibran juga tentunya akan menjadi catatan bagi partai. Partai tentunya akan mempertimbangkan kualifikasi dari kader-kader yang akan maju ke Pilkada DKI Jakarta," jelasnya.

"Satu nama yang paling ditunggu yakni Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Nama Ahok perbincangan di internal ada. Tapi soal nama yang menetapkan Ketua Umum DPP PDIP. Belum melompat ke sana. Tapi kita akan berikan masukan ke DPP sebelum memutuskan, inilah persoalan di Jakarta," ucapnya.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pramono Longgarkan Syarat...
Pramono Longgarkan Syarat Jadi Pasukan Oranye: Minimal Lulus SD, Pertimbangkan Hapus Batas Usia
Pemprov Jakarta Buka...
Pemprov Jakarta Buka Lowongan Damkar, Ini Syaratnya
Majukan UMKM, HIPMI...
Majukan UMKM, HIPMI Jaya Perkuat Kolaborasi dengan Pemprov Jakarta
BI Jakarta Gelar Bazar...
BI Jakarta Gelar Bazar Murah di Kepulauan Seribu
Anggota DPRD Lukmanul...
Anggota DPRD Lukmanul Hakim: Jakarta Job Fair Harus Bermanfaat Bagi Pencari Kerja
Pemprov DKI Buka Gelombang...
Pemprov DKI Buka Gelombang II Mudik Gratis Mulai Hari Ini, Tersedia 5.459 Kursi Kosong
Jangan Main Petasan...
Jangan Main Petasan di Jakarta, Sanksinya Bisa Dipenjara hingga Denda Rp50 Juta
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Tingkatkan Kunjungan...
Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Wagub Doel Bakal Revitalisasi Semua Museum di Jakarta
Rekomendasi
Titus The Detective...
Titus The Detective Eps Poisoned Chocolate, Minggu 6 April 2025 Jam 07.30 WIB di RCTI
Salam Perpisahan Slamet...
Salam Perpisahan Slamet Rahardjo untuk Ray Sahetapy: Pulang ke Tempat Tuhan
Toyota GR Supra Final...
Toyota GR Supra Final Edition Bakal Jadi Model Perpisahan
Berita Terkini
Polres Pelabuhan Tanjung...
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Patroli Siang dan Malam Antisipasi Tindak Kejahatan
44 menit yang lalu
Gempa Magnitudo 5,0...
Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Cilacap Jawa Tengah, Dirasakan hingga Pacitan
2 jam yang lalu
Rano Karno Ziarah ke...
Rano Karno Ziarah ke Makam Orang Tua sekaligus ke Pemakaman Ray Sahetapy
2 jam yang lalu
Puncak Arus Balik Lebaran...
Puncak Arus Balik Lebaran 2025 Diprediksi pada 5-7 April, Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal
3 jam yang lalu
Tol Palikanci Ramai...
Tol Palikanci Ramai Lancar, Arus Balik Diprediksi Memuncak Sabtu-Minggu
5 jam yang lalu
Kurangi Macet Arus Balik,...
Kurangi Macet Arus Balik, Tol Japek II Selatan Gratis hingga Deltamas
5 jam yang lalu
Infografis
Danau Laguna Verde,...
Danau Laguna Verde, Danau Paling Beracun di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved