Pemda KBB Rancang Konsep Penataan Alun-alun Cililin Pada 2022

Jum'at, 31 Desember 2021 - 17:08 WIB
loading...
Pemda KBB Rancang Konsep...
Plt Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan. (Foto/Dok.Humas KBB)
A A A
BANDUNG BARAT - Alun-alun Cililin yang memiliki luas sekitar 4.000 meter persegi akan ditata menjadi destinasi wisata dan tempat singgah wisatawan yang berkunjung ke wilayah selatan Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Rencananya Pemda KBB akan menggelontorkan dana dari APBD KBB pada 2022 senilai Rp15 miliar sebagai tahap awal penataan kawasan Alun-alun Cililin yang nantinya berkonsep The Little Madinah.

Berdasarkan konsep yang dirancang nantinya Alun-alun Cililin akan menjadi taman yang memiliki basement untuk parkir kendaraan. Terminal Tipe C seluas sekitar 400 meter akan dipindahkan ke sekitar Pasar Cililin. Sedangkan PKL yang berjumlah sekitar 29 pedagang semuanya akan kembali ditata.

Pemda KBB Rancang Konsep Penataan Alun-alun Cililin Pada 2022

Konsep penataan kawasan Alun-alun Cililin yang dikembangkan Bappelitbangda KBB untuk menjadikan kawasan tersebut menjadi objek wisata bagi pengunjung yang datang ke wilayah selatan KBB. (Foto/Dok.Bappelitbangda)

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) KBB, Asep Wahyu FS mengatakan, total penataan Alun-alun Cililin hingga rampung membutuhkan anggaran sekitar Rp25 miliar.

Awalnya memang akan ada rencana bantuan dari program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Provinsi Jawa Barat. Hanya karena terdampak rasionalisasi imbas pandemi Covid-19 bantuan dari provinsi tidak terealisasi di 2022.

"Jadi untuk 2022 anggaran penataannya dari APBD senilai Rp15 miliar, sambil kita mencari sumber pendanaan bantuan lainnya," tuturnya.

Plt Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan menyebutkan, penataan Alun-alun Cililin sudah diharapkan sejak lama karena memang kondisinya sudah kurang layak. Sehingga ditahap awal ini, akan dilakukan penataan dengan anggaran APBD KBB 2022.

Hal ini seiring dengan diperbaikinya jalan ke arah selatan KBB sepanjang 71 km lebih untuk menopang aksesibilitas warga yang hendak berwisata ke selatan. Sehingga ketika Alun-alun Cililin ditata maka wisatawan juga bisa menikmati untuk sekadar singgah.

"Ke selatan itu banyak objek wisata, makanya kita akan dorong agar semakin banyak tamu ke selatan KBB dan menjadikan Cililin sebagai The Little Madinah," kata Hengki.

Hengki menyebutkan, kawasan Cililin merupakan salah satu wilayah yang dikenal agamis di KBB. Hal tersebut dapat dilihat dari sekolah berbasis agama di sana. Banyaknya ponpes dan santri dari luar kota, maka ketika ada keluarga yang mengantar putra putrinya bisa mampir dulu ke Alun alun Cililin.

"Kami ingin wilayah selatan KBB itu menjadi destinasi wisata, jadi pengunjung dari luar bisa menghabiskan uang di wilayah selatan dan menjadi PAD bagi Pemda KBB," pungkasnya. (advetorial)
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bupati Kotabaru Resmikan...
Bupati Kotabaru Resmikan Mamake SJA Hill, Bangunan Saijaan Landing Area Paralayang, dan Sirkuit SJA Tbk
Leang-leang Destinasi...
Leang-leang Destinasi Wisata Kelas Dunia, Menteri Kebudayaan: Peradaban Tertua
Perhutani Resmikan Objek...
Perhutani Resmikan Objek Wisata Baru di Puncak Bintang Lembang
Pengelola Labuan Bajo...
Pengelola Labuan Bajo Antisipasi Cuaca Ekstrem saat Libur Nataru
Bupati Kotabaru Berdialog...
Bupati Kotabaru Berdialog Bersama Guru Kampus Perlis Malaysia untuk Promosikan Wisata
Kepala Kanwil Provinsi...
Kepala Kanwil Provinsi Kalsel dan Jajaran Pengurus DPP Perbamida Indonesia Datangi Wisata Kotabaru
Bupati Kotabaru Kembali...
Bupati Kotabaru Kembali Cetak Prestasi di Akhir Masa Jabatan
Terus Bertansformasi,...
Terus Bertansformasi, Ini Keindahan Kota Batam, Surga di Gerbang Barat Nusantara
Pj Gubernur Kaltim Dorong...
Pj Gubernur Kaltim Dorong Maratua dan Kakaban Jadi Destinasi Wisata Premium
Rekomendasi
DPR Apresiasi Pemerintahan...
DPR Apresiasi Pemerintahan Prabowo Dorong Pemerataan Pembangunan Luar Pulau Jawa
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
5 Film Horor yang Dikutuk...
5 Film Horor yang Dikutuk di Dunia Nyata, Tragis hingga Makan Korban Jiwa
Berita Terkini
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
5 jam yang lalu
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
5 jam yang lalu
Gerakan Dapur Indonesia...
Gerakan Dapur Indonesia Temui Gubernur Lampung Bahas Program MBG
6 jam yang lalu
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
8 jam yang lalu
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
8 jam yang lalu
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
9 jam yang lalu
Infografis
Trump Frustrasi pada...
Trump Frustrasi pada Zelensky: Dia Bisa Kehilangan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved