Salat Berjamaah di Masjid Agung Syekh Yusuf Kembali Digelar Mulai 12 Juni

Selasa, 09 Juni 2020 - 16:23 WIB
loading...
Salat Berjamaah di Masjid...
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan melakukan peninjauan persiapan dibukanya kembali masjid Agung Syekh Yusuf Gowa. Foto: SINDOnews/Herni Amir
A A A
SUNGGUMINASA - Masjid Agung Syekh Yusuf Gowa akan kembali dibuka pada 12 Juni mendatang untuk kegiatan salat berjamaah. Sebelumnya, masjid kebanggaan masyarakat Butta Bersejarah ini ditutup dari aktivitas salat berjamaah karena pandemi Covid-19 .

Kepala Dinas Sosial Gowa, Syamsuddin Bidol di sela-sela mendampingi Bupati Gowa mengatakan, saat ini masjid Syekh Yusuf sudah siap digunakan kembali. Sejumlah protokol kesehatan pun sudah diterapkan.

"Atas petunjuk Bapak Bupati untuk mempersiapkan dengan baik seluruh persiapan di masjid agung, untuk memulai salat berjamaah kembali. Insyaallah tanggal 12 Juni 2020 salat Jumat di masjid agung secara berjamaah akan kita mulai," ujarnya, Selasa (8/6/2020).

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan juga telah melakukan pengecekan kesiapan masjid Agung Syekh Yusuf untuk digunakan kembali salat berjamaah.

Syamsuddin menjelaskan sejumlah persiapan yang telah dilakukan seperti mengatur jarak antar jamaah di dalam masjid dengan menggunakan lakban sesuai dengan protokol kesehatan. Jarak setiap jamaah dalam masjid diatur sekitar 1,5 meter.

"Sehingga dengan jarak ini daya tampung masjid hanya bisa menampung kurang lebih 500 jemaah saja," katanya.



Ia melanjutkan, saat digunakan nanti, semua jamaah wajib menggunakan masker. Kemudian sebelum masuk masjid akan dilakukan pemeriksaan suhu tubuh. Jamaah yang memiliki suhu di atas 38 c akan diarahkan balik dan memeriksa diri ke layanan kesehatan.

Selain itu, sebelum masuk masjid, pakaian jamaah juga akan disemprot disinfektan. Jamaah juga harus memakai handsanitizer serta wudu atau mencuci tangan dengan sabun di tempat yang telah disediakan. Jamaah juga wajibkan untuk membawa perlengkapan salat sendiri.

"Setiap selesai salat, masjid akan dibersihkan dan setiap harinya akan disemprot disinfektan agar masjid tetap steril," tambahnya.

Sementara itu, Bupati Adnan meminta agar protokol kesehatan betul-betul diperhatikan khususnya sebelum masuk ke masjid, seperti wajib masker, disemprot dan menggunakan handsanitizer. Olehnya itu, dia meminta agar semua petugas diberikan pemahaman terkait protokol kesehatan.

"Kalau ada yang tidak pakai masker jangan dikasi masuk. Arahkan saja kembali suruh salat di rumahnya. Kemudian setiap pintu masuk pasang hand sanitizer," pinta Adnan.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jamaah Sumbang Isi Celengan...
Jamaah Sumbang Isi Celengan ke Masjid Syekh Yusuf untuk Malam Iktikaf
Salat Jumat Awal Ramadan...
Salat Jumat Awal Ramadan di Masjid Agung Syekh Yusuf
Kembali Gelar Salat...
Kembali Gelar Salat Jumat, Masjid Agung Syekh Yusuf Terapkan Protokol Kesehatan
Rekomendasi
Siti Fadila, Wisudawan...
Siti Fadila, Wisudawan Termuda UGM yang Raih Gelar Magister di Usia 22 Tahun
5 Cara Ampuh Mengatasi...
5 Cara Ampuh Mengatasi Radang Amandel Tanpa Operasi, Aman dan Alami
Pemkab Minahasa Utara...
Pemkab Minahasa Utara Gencarkan Langkah Pencegahan DBD demi Lindungi Warga
Berita Terkini
Kisah Pertempuran Raja...
Kisah Pertempuran Raja Mataram dengan Adiknya Sendiri
1 jam yang lalu
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Buku Bacaan untuk Galakkan Literasi Anak di Pandai Sikek Tanah Datar
9 jam yang lalu
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
9 jam yang lalu
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
10 jam yang lalu
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
10 jam yang lalu
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
10 jam yang lalu
Infografis
4 Jenis Mobil yang Dikenai...
4 Jenis Mobil yang Dikenai Pungutan PPN 12% di 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved