Terjepit Dua Truk Tronton, Pengendara Motor Asal Medan Tewas

Senin, 08 Juni 2020 - 11:43 WIB
loading...
Terjepit Dua Truk Tronton,...
Pengendara motor tewas mengenaskan dengan posisi terjepit di antara dua truk tronton di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), persisnya di Pasar Miring, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, Minggu (7/6/2020) sore. (Foto/Inews TV/Ulil Amri)
A A A
KISARAN - Pengendara motor tewas mengenaskan dengan posisi terjepit di antara dua truk tronton di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum ), persisnya di Pasar Miring, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, Minggu (7/6/2020) sore.

Detik-detik usai kecelakaan mengerikan ini terekam video amatir warga. Tampak kondisi korban yang tersangkut di bagian depan truk dievakuasi warga. Sementara motor korban masuk ke dalam kolong truk. (BACA JUGA: Babinsa Koramil 02/TP Kawal Penyaluran Dana BLT untuk Warga Karo)

Korban diketahui bernama Muhammad Rizki Sumantri (28) warga asal Kota Medan. Kondisi korban luka parah di kepala dan patah tulang di beberapa bagian.

P Purba, saksi di lokasi menceritakan, kronologi kecelakaan bermula saat truk tronton berpelat nomor BK 8168 VM berhenti di persimpangan. Saat itu, posisi motor korban tepat berada di belakang truk. Karena truk berhenti, motor itu bergerak ke arah kanan jalan untuk mendahului. Namun belum sempat keluar, datang sebuah tronton berpelat nomor B 9827 dari arah belakang yang langsung menghantam motor dan truk tersebut hingga terjadi tabrakan beruntun.

"Jadi posisi motor masih di tengah, tronton datang kencang dan arah belakang dan langsung menabrak motor dan truk di depan. Suara tabrakannya terdengar kencang sekali," ujar P Purba di TKP. (BACA JUGA: New Normal, Tahanan Polda Sumut Dibesuk Secara Online hanya 30 Menit)

Menurutnya, ada dua korban dalam tabrakan beruntun tersebut. Saat korban tewas yakni pengendara motor, sedangkan sopir truk tronton yang menabrak mengalami patah kaki. Korban tewas dan luka dievakuasi warga ke rumah sakit terdekat.

Pantauan di TKP, kecelakaan menyebabkan arus lalu lintas jalinsum Asahan macet panjang. Petugas yang datang ke lokasi kemudian mengamankan kendaraan dan mengatur lalu lintas. Kasus kecelakaan ini sudah dalam penanganan polisi setempat.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Warga Bogor Tewas Kecelakaan...
Warga Bogor Tewas Kecelakaan di Cinere Depok, Sopir Truk Ekspedisi Diamankan
Tabrakan Beruntun di...
Tabrakan Beruntun di Nagreg Bandung, Truk Diesel Hantam Mobil Listrik dan Ambulans
Kendarai BMW, Siswa...
Kendarai BMW, Siswa SMA Tabrak Pengendara Motor hingga Luka Parah di Kota Tangerang
Kecelakaan Tunggal,...
Kecelakaan Tunggal, Pemotor Tewas di Wae Garit Manggarai
Keluarga Korban Kecelakaan...
Keluarga Korban Kecelakaan Maut Truk Masuk Sungai di Pelalawan Dapat Santunan Total Rp314 Juta
Truk Masuk Sungai 15...
Truk Masuk Sungai 15 Orang Tewas di Pelalawan, Perusahaan Jelaskan Kronologi
Truk Tabrak Minibus...
Truk Tabrak Minibus di Turunan Silayur Semarang, 15 Siswa TK Terluka
Identitas 14 Korban...
Identitas 14 Korban Tewas Kecelakaan Truk Terjun ke Sungai di Riau
Korban Truk Terjun ke...
Korban Truk Terjun ke Sungai di Pelalawan Riau Kembali Ditemukan, 14 Orang Tewas dan 1 Hilang
Rekomendasi
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
Daftar Presiden Rusia...
Daftar Presiden Rusia Sepanjang Sejarah, Baru 3 Orang dan Putin Terlama
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
Berita Terkini
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
12 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
29 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
33 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
39 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Infografis
Panglima Militer Israel:...
Panglima Militer Israel: Tentara yang Tewas di Gaza Jauh Lebih Banyak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved