Jembatan Desa Putus Diterjang Banjir Bandang, Warga 2 Kampung di Bandung Barat Terisolasi

Senin, 29 November 2021 - 15:47 WIB
loading...
Jembatan Desa Putus...
Jembatan penghubung antardesa di Bandung Barat putus diterjang banjir bandang. Foto: Adi Haryanto/SINDOnews
A A A
BANDUNG BARAT - Jembatan penghubung Kampung Lebak Leungsir, di Desa Mekarjaya, Kecamatan Cikalongwetan dengan Kampung Cibungbulang, di Desa Campakamekar, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), terputus.

Terputusnya jembatan beton yang biasa dilalui warga dan motor itu, akibat dihantam banjir bandang Sungai Cipada seusai hujan deras. Akibatnya, puluhan warga dari kedua kampung tersebut terisolasi.

"Jembatan beton ini biasanya dilalui motor dan pejalan kaki, rusaknya karena banjir bandang Minggu pagi, jadi akses warga terputus," terang warga sekitar Rahmat (39), kepada wartawan, Senin (29/11/2021).



Jembatan selebar 1,5 meter dengan panjang 10 meter itu, menghubungkan Kampung Lebak Leungsir, Desa Mekarjaya, Kecamatan Cikalongwetan dengan Kampung Cibungbulang, Desa Campakamekar, Kecamatan Padalarang.

Sedangkan warga yang terisolasi ialah warga Kampung Cibungbulang. Jika warga akan berpergian dari kampung tersebut, mereka terpaksa harus turun menyusuri bebatuan di sungai apabila debit air sedang kecil.



Tetapi kalau air sungai deras, maka warga harus jalan memutar sejauh sekitar 7 kilometer melintasi kampung tetangga.

"Memang memutarnya jauh kalau buat kendaraan, tapi kalau lewat sungai berisiko juga, karena takutnya ada banjir bandang tiba-tiba. Ini adalah kejadian ketiga kalinya dalam sebulan terakhir," kata dia.



Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), KBB, Duddy Prabowo menyebutkan, ambruknya jembatan tersebut akibat hujan lebat dengan intensitas tinggi.

"Sementara ini kami memberikan bantuan logistik kepada warga, dan mengupayakan agar jembatan tersebut segera diperbaiki oleh instansi terkait," ucapnya.
(hsk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
Banjir Bandang Terjang...
Banjir Bandang Terjang Desa Tugu, Imigrasi Bogor Bergerak Cepat Salurkan Bantuan Sosial
Asrama Haji Bekasi Terendam...
Asrama Haji Bekasi Terendam Banjir, Kemenag Mitigasi Ruangan Rusak
Jembatan Noyo Putus...
Jembatan Noyo Putus Akibat Terseret Banjir, Warga Nias Barat Terisolasi
Banjir Bogor Makin Parah!...
Banjir Bogor Makin Parah! Puri Harmoni 8 Terendam, Warga Mengungsi
Banjir Terjang Kabupaten...
Banjir Terjang Kabupaten Bogor, Satu Warga Hilang Terseret Arus
Jembatan Penghubung...
Jembatan Penghubung Dua Desa di Puncak Bogor Terputus Diterjang Luapan Kali Ciliwung
Hujan Deras Guyur Kawasan...
Hujan Deras Guyur Kawasan Puncak Bogor, Jembatan di Cisarua Ambruk
Rekomendasi
Revisi UU LLAJ Dinilai...
Revisi UU LLAJ Dinilai Bisa Jadi Solusi Tertibkan Truk ODOL
Ahmad Dhani Dilaporkan...
Ahmad Dhani Dilaporkan ke Bareskrim terkait Dugaan Penghinaan Marga
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
Berita Terkini
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
1 jam yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
1 jam yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
1 jam yang lalu
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
1 jam yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
1 jam yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
2 jam yang lalu
Infografis
Upaya Mengatasi Banjir...
Upaya Mengatasi Banjir di Jakarta, 13 Sungai Dikeruk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved