Kapolda Sulsel Pantau Vaksinasi Covid-19 untuk Ribuan Pelajar

Kamis, 25 November 2021 - 16:26 WIB
loading...
A A A
Dirinya melanjutkan, masyarakat tidak perlu khawatir dengan pemberian vaksin. Banyak beredar Hoaks (berita tidak benar) di tengah masyarakat terkait penerimaan vaksinasi. Hal inilah yang menjadi penyebab rendahnya ketercapaian Vaksinasi.

"Vaksin ini aman, sudah melalui uji laboratorium, dan juga sudah dijamin kehalalannya oleh MUI. Jika sudah dijamin seperti ini pasti aman. Masyarakat tidak usah takut lagi untuk vaksin," imbuhnya.

Bupati Maros, AS Chaidir Syam mengungkap, cakupan vaksinasi di Maros saat ini baru mencapai 37,8 persen. Pemerintah Kabupaten Maros menargetkan capaian vaksinasi hingga akhir tahun ini bisa mencapai 70 persen.

"Mudah-mudahan kerja sama Pemda, dengan Polri dan TNI bisa mencapai target di akhir tahun,” imbuh pria 44 tahun itu.



Maros kini telah berstatus zona hijau. Tidak ada lagi pasien Covid-19. Namun kabupaten masih memberlakukan PPKM level 3 lantaran cakupan vaksinasi masih di bawah 40 persen.

"Saat ini PPKM di suatu daerah tidak dilihat dari jumlah kasusnya. Namun dilihat dari capaian vaksinasinya," ujarnya.
(agn)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2206 seconds (0.1#10.140)