Gempa Magnitudo 3,3 Guncang Blitar dan Malang, BPBD Sebut Belum Terima Laporan Kerusakan

Minggu, 21 November 2021 - 06:32 WIB
loading...
Gempa Magnitudo 3,3...
Gempa bumi melanda Malang dan sekitarnya dengan kekuatan magnitudo 3,3. Gempa bumi ini berpusat, di Kabupaten Blitar, tepatnya di 15 kilometer tenggara Blitar. Ilustrasi/SINDOnews
A A A
MALANG - Gempa bumi melanda Malang dan sekitarnya dengan kekuatan magnitudo 3,3. Gempa bumi ini berpusat, di Kabupaten Blitar, tepatnya di 15 kilometer tenggara Blitar.

Koordinator Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG Daryono menyatakan, gempa ini termasuk jenis kategori gempa kerak dangkal atau shallow crustal earthquake. Gempa ini terjadi pada Minggu (21/11/2021) sekitar pukul 04.02.39 WIB.

"Gempa kerak dangkal (shallow crustal earthquake) M3,3 getarkan Wlingi, Malang, Blitar, dan sekitarnya, terjadi pada hari Minggu, 21 Nov 2021 pukul 04:02:39 WIB," kata Daryono, sebagaimana dikutip dari akun twitter pribadinya.

"Dengan episenter di darat 15 kilometer tenggara Blitar Jawa Timur dengan kedalaman 10 kilometer," tambahnya. Baca: Kasus Positif COVID-19 di KBB Hanya 5 Orang, Semua RS Rujukan Kosong.

Sementara itu Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang Sadono Irawan menyatakan, pihaknya belum menerima informasi adanya kerusakan akibat gempa yang terjadi di daratan ini.

"Laporan dari di lapangan aman belum ada kerusakan," jawab Sadono singkat, pada Minggu pagi (21/11/2021) saat dikonfirmasi MNC Portal. Baca Juga: KKB Penyerangan Koramil Persiapan Surusuru Anggota OPM Pimpinan Tendius Gwijangge.

Ia berharap agar masyarakat di Kabupaten Malang tak panik, namun tetap waspada. "Mudah-mudahan tidak terjadi kerusakan. Warga kami minta tenang dan tetap waspada," pungkasnya.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Peduli Korban Banjir,...
Peduli Korban Banjir, Luby Indonesia Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Bekasi
Gempa 5,5 Guncang Barat...
Gempa 5,5 Guncang Barat Laut Tanimbar Maluku
Tarutung Diguncang Gempa...
Tarutung Diguncang Gempa M5,5, Rumah Warga di Kecamatan Pahae Rusak Parah
Gempa M5,1 Guncang Barat...
Gempa M5,1 Guncang Barat Daya Bone Bolano Sulawesi Selatan
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Rusak Puluhan Rumah dan Fasilitas Umum di Indramayu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
Penampakan Rumah Warga...
Penampakan Rumah Warga Lebak yang Ambruk Diguncang Gempa M5,2
BTB Goes to School Ramadan,...
BTB Goes to School Ramadan, Baznas Edukasi Mitigasi Bencana di 310 Sekolah Rawan
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
Rekomendasi
Jejak Leluhur Pemain...
Jejak Leluhur Pemain Keturunan Timnas Indonesia, Ini Persebarannya!
BNI Beri Beragam Fasilitas...
BNI Beri Beragam Fasilitas di Posko Mudik BUMN Pelabuhan Tanjung Perak
Sinopsis Sinetron Romansa...
Sinopsis Sinetron Romansa Kampung Dangdut Eps 30: Ketegangan Raka dan Galuh
Berita Terkini
DPR ke Krakatau Steel...
DPR ke Krakatau Steel Cilegon: Dorong Industri Baja Nasional Berkembang
10 menit yang lalu
Gempa Myanmar Jadi Peringatan,...
Gempa Myanmar Jadi Peringatan, HIPMI Jaya Dorong Regulasi Bangunan Antigempa di Jakarta
47 menit yang lalu
Lembaga Falakiyah NU...
Lembaga Falakiyah NU Sampang Pantau Hilal Idulfitri 2025 di Pelabuhan Taddan Camplong
1 jam yang lalu
Puncak Arus Mudik di...
Puncak Arus Mudik di Pelabuhan Merak, 671.000 Orang Tinggalkan Jawa Menuju Sumatera
2 jam yang lalu
3 Motor Kecelakaan di...
3 Motor Kecelakaan di Megamendung Puncak Bogor, 1 Tewas
2 jam yang lalu
H-2 Lebaran, Stasiun...
H-2 Lebaran, Stasiun Gambir Berangkatkan 217 Ribu Pemudik Lebaran
2 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved