Tes GeNose di Stasiun Senen, Petugas: Ramai Setiap Pagi, Kewalahan di Hari Jumat

Rabu, 31 Maret 2021 - 07:58 WIB
loading...
Tes GeNose di Stasiun...
Calon penumpang kereta api antre untuk manjalani tes GeNose C19 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta. Foto: SINDOnews/Adam Erlangga
A A A
JAKARTA - Pelaksanaan tes anti Covid-19 menggunakan alat GeNose di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, kerap kali menimbulkan antrean calon penumpang. Petugas kesehatan setempat membeberkan waktu-waktu membludaknya antrean.

"Biasanya setiap hari, setiap pagi tuh jam 7 sampai jam 8-an. Apalagi hari Jumat, kewalahan kita," ujar Koordinator Rapid Test Stasiun Senen, Mustofa, Rabu (31/3/2021)



Mustofa mengatakan, antrean yang panjang calon peserta tes GeNose ini lantaran mereka hadir mepet dengan jadwal keberangkatan. Apalagi di waktu-waktu tersebut banyak kereta jarak jauh diberangkatkan.

"Ada Kertajaya (Surabaya) , ada lagi Senja Utama (Solo), wah 22 kereta kalo hari Jumat. Kalo pagi tuh Serayu, Dharmawangsa Jogja. Itu setiap hari tuh," bebernya.



Tak hanya itu, calon penumpang yang akan berangkat Sabtu dan Minggu juga melakukan tes di Jumat, sehingga antrean panjang tidak terhindarkan.



Imbas hal itu, pihaknya mengimbau kepada calon penumpang agar menjalani tes GeNose tidak bersamaan dengan hari keberangkatan. "Seengganya H-1 lah, biar enggak terburu-buru, enggak mepet, enggak ngantre juga," ujar Mustofa.

Mustofa mengungkapkan, pihaknya sering mendapat keluhan dari calon penumpang yang merasa tertunda perjalanannya karena harus menjalani tes. Tak jarang, penumpang tersebut memohon agar didahulukan.

Meski begitu, pihaknya tetap tegas melayani sesuai nomor antrean yang dimiliki. "Itu konsekuensinya. Kalau kita duluin enggakenak sama orang yang memang sudah niat datang lebih awal," tandasnya.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daop 1 Jakarta Sebut...
Daop 1 Jakarta Sebut 50% Tiket Kereta Api Lebaran Ludes Terjual
Pesan Tiket KAI Lebaran...
Pesan Tiket KAI Lebaran 2025 Sekarang Juga! 308 Ribu Tiket Telah Ludes Dipesan
Panik Stasiun Tujuan...
Panik Stasiun Tujuan Terlewati, Dosen Nekat Loncat dari KA Gajayana
Libur Panjang, KAI Angkut...
Libur Panjang, KAI Angkut 37.000 Penumpang dari Stasiun Pasar Senen dan Gambir
Libur Panjang, Penumpang...
Libur Panjang, Penumpang Tujuan Stasiun Daop 8 Surabaya Meningkat 26%
Penumpang Wanita Commuter...
Penumpang Wanita Commuter Line Terperosok Celah Peron di Stasiun Kranji Bekasi
Tragis! 2 Warga Subang...
Tragis! 2 Warga Subang Tewas Tertabrak Kereta Api di Perlintasan Tanpa Palang Pintu
Liburan Sekolah, Penumpang...
Liburan Sekolah, Penumpang Kereta Api di Daop 8 Surabaya Tembus 145.374 Orang
Simak! Ini Aturan Baru...
Simak! Ini Aturan Baru Pengembalian Dana Pembatalan Tiket Kereta Api Antar Kota
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Romansa...
Sinopsis Sinetron Romansa Kampung Dangdut Eps 14: Heboh Sosok Misterius di Desa Cinada
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
Suparman Reborn 4: Anting...
Suparman Reborn 4: Anting Aneu Dicuri oleh Duo Maling, Suparman Segera Bertindak
Berita Terkini
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
2 jam yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
3 jam yang lalu
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
3 jam yang lalu
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
3 jam yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
4 jam yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
4 jam yang lalu
Infografis
DPR Kumandangkan Lagu...
DPR Kumandangkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya Setiap Pagi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved