Rayakan HUT ke-120, Pegadaian Gandeng PMI Gelar Donor Darah

Selasa, 30 Maret 2021 - 17:21 WIB
loading...
Rayakan HUT ke-120,...
Pejabat PT Pegadaian Kanwil VI Makassar dan PMI Kota Makassar berfoto bersama di sela-sela agenda donor darah, Selasa (30/3/2021). Foto: SINDOnews/Suwarny Dammar
A A A
MAKASSAR - Wujud kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan darah dihadirkan PT Pegadaian (Persero) Kanwil VI Makassar dengan menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Makassar menggelar donor darah, di lantai 4 kantor Pegadaian Makassar , Jalan Pelita, Selasa (30/3).

Kegiatan dihadiri Pemimpin Wilayah PT Pegadaian (Persero) Kanwil VI Makassar, Zulfan Adam, Kepala Humas PT Pegadaian (Persero) Kanwil VI Makassar Gunawan HB, beserta jajaran dan Ketua PMI Makassar , Syamsu Rizal MI.



Mengusung tema “Ayo donor darah, mendonorkan darah berarti menyelamatkan kehidupan”, PT Pegadaian Makassar mengajak seluruh masyarakat melakukan aksi kemanusian.

Kepala Bagian PKBL dan CSR Pegadaian Makassar, Awal Ma’ruf menjelaskan, donor darah merupakan salah satu wujud tanggung jawab sosial Pegadaian kepada masyarakat untuk meningkatkan kesehatan masyarakat.

"Di mana kita tagline ayo donor darah . Karena satu tetes darah yang disumbangkan itu bisa menyelamatkan kehidupan orang lain, makanya kami menggelar kegiatan ini,” ujarnya.



Dia menjelaskan, target kantong darah terkumpul 120, sementara antusiasme masyarakat mencapai 150 orang dengan asumsi semua harus melalui proses pemeriksaan medis yang melibatkan tujuh tenaga kesehatan PMI, termasuk dokter.

Agenda donor darah kata Awal Ma’ruf, setiap tahun dilaksanakan dalam rangkaian hari jadi BUMN ini.

“Para pendonor yang andil diberikan apresiasi dari perseroan berupa souvenir tumbler, snack dari PMI, serta diberikan voucer top up tabungan emas senilai Rp50.000 untuk masing-masing peserta donor. Dan bagi yang tidak memiliki tabungan dibukakan rekening dengan free administrasi,” ungkapnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2779 seconds (0.1#10.140)