Dramatis Evakuasi Pendaki Jatuh di Jurang Gunung Lompobattang

Senin, 15 Maret 2021 - 13:28 WIB
loading...
Dramatis Evakuasi Pendaki...
Dramatis proses evakuasi Tim SAR gabungan saat membawa Fahrul alias Pallunk pendaki asal Kabupaten Maros yang jatuh di jurang Gunung Lompobattang. Foto MPI/Herman K
A A A
SUNGGUMINASA - Dramatis proses evakuasi Tim SAR gabungan saat membawa Fahrul alias Pallunk pendaki asal Kabupaten Maros yang jatuh di jurang Gunung Lompobattang . Proses evakuasi sempat terhambat dikarenakan cuaca dan medan yang curam.
Dramatis Evakuasi Pendaki Jatuh di Jurang Gunung Lompobattang

Karena itu tim harus menggunakan peralatan mounternering untuk menjangkau lokasi korban. Korban saat ini telah dievakuasi dan dinaikkan ke atas tandu, untuk selanjutnya di bawa ke desa terdekat.

Kasi Ops SAR Kantor Basarnasa Makassar, Rizal mengatakan, saat ini evakuasi terhadap korban yang jatuh di jurang Gunung Lompobattang, Lembah Karisma Patahan Malakaji, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan masih terus dilakukan.

Baca Juga: 6 Pendaki Jatuh di Jurang Gunung Lompobattang Dievakuasi

"Ini yang sulit karena korban harus ditandu di medan vertical. Makanya proses evakuasi lambat," kata Rizal kepada MNC Portal, Senin 15 Maret 2021.

Korban sejauh ini, kata Rizal, dikabarkan masih sadarkan diri. Meski mengalami cidera pada alat gerak atas dan bawah.

"Tapi kami selalu kontrol korban, sampai saat ini kondisinya relatif stabil walapun cedera," ungkap Rizal.

Adapun Tim SAR Gabungan yang melakukan evakuasi terhadap korban berjumlah 124 orang dibawah koordinasi Basarnas Makassar. Mereka melakukan estafet evkuasi terhadap korban yang sedang ditandu.

"Total semua Tim SAR Gabungan 124 orang. Tapi kami sebar di beberapa pos untuk estafet evakuasi," katanya.

Diketahui bahwa keenam pendaki dari Group Ultra Light Makassar ini mendaki Gunung Lompobattang pada Rabu 10 Maret 2021 namun salah satu pendaki mengalami kecelakaan.



Fahrul alias Allung terjatuh di jurang dan mengalami cedera pada Jumat Malam 12 Maret 2021.
(sms)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jenazah Pendaki Lilie...
Jenazah Pendaki Lilie Wijayati Dimakamkan di San Diego Hills Karawang
5 Fakta Lilie Wijayati...
5 Fakta Lilie Wijayati dan Elsa Laksono, 2 Sahabat yang Meninggal di Puncak Carstensz
Jenazah Elsa Laksono...
Jenazah Elsa Laksono dan Lilie Wijayanti Diterbangkan ke Jakarta
Pendaki asal Bandung...
Pendaki asal Bandung Meninggal di Puncak Carstensz Akibat Hipotermia, Ini Penuturan Suami
Polda Papua: 2 Pendaki...
Polda Papua: 2 Pendaki Cartenz Pyramid Meninggal Akibat Hipotermia
Detik-detik Menegangkan...
Detik-detik Menegangkan Evakuasi Pendaki Tewas di Puncak Cartenz Papua
Fakta-Fakta 2 Pendaki...
Fakta-Fakta 2 Pendaki Gunung Meninggal di Puncak Carstensz Pyramid Papua
2 Pendaki Perempuan...
2 Pendaki Perempuan Tewas di Puncak Carstensz Pyramid Papua
Anggota Mapala Uhamka...
Anggota Mapala Uhamka Jakarta Hilang di Gunung Joglo Cisarua Bogor sejak 29 Januari
Rekomendasi
Tahanan KPK Termasuk...
Tahanan KPK Termasuk Hasto Rayakan Paskah di Rutan Merah Putih
Turun Tipis, Harga Emas...
Turun Tipis, Harga Emas Hari Ini Bertahan di Rp1,9 Jutaan
Asnawi Mangkualam dan...
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Masuk Skuad ASEAN All-Stars vs Manchester United
Berita Terkini
PTUN Kabulkan Gugatan...
PTUN Kabulkan Gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen, SMAN 1 Kota Bandung Terancam Disita
10 menit yang lalu
Libur Jumat Agung, Antrean...
Libur Jumat Agung, Antrean Panjang Kendaraan Mengular ke Jalur Puncak
22 menit yang lalu
Bayi Harimau Sumatra...
Bayi Harimau Sumatra Banun Kinantan Jadi Penghuni Baru Bukittinggi Zoo
37 menit yang lalu
Polres Pelabuhan Tanjung...
Polres Pelabuhan Tanjung Priok dan Polda Berjibaku Atasi Macet Akibat Lonjakan Truk Peti Kemas
48 menit yang lalu
Korban Longsor di Subang...
Korban Longsor di Subang Ditemukan Tewas setelah 6 Hari Pencarian
1 jam yang lalu
Gunung Dukono Erupsi...
Gunung Dukono Erupsi Pagi Ini, Semburkan Abu Vulkanik Capai 1 Km
2 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved