Nurdin Abdullah Ajak Dialog Masyarakat Pantai Bara Bulukumba

Minggu, 07 Februari 2021 - 14:25 WIB
loading...
Nurdin Abdullah Ajak...
Gubernur Sulsel, Prof HM Nurdin Abdullah mengunjungi objek wisata Pantai Bara, Kabupaten Bulukumba pada Rabu, 3 Februari 2021 serta mengajak dialog warga. Foto/Ist
A A A
BULUKUMBA - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Prof HM Nurdin Abdullah mengunjungi objek wisata Pantai Bara, Kabupaten Bulukumba pada Rabu, 3 Februari 2021. Dia mengajak dialog masyarakat sekitar dan juga para tokoh masyarakat di pulau terdekat. Hal ini dilakukan untuk mengetahui kebutuhan masyarakat.


Menurut Nurdin, di Bulukumba, objek wisata bahari yang patut dikembangkan adalah Pantai Bira. Pembenahan Pantai Bira terintegrasi dengan pulau-pulau yang ada di sekitar. Terutama penataan pesisir supaya tidak kelihatan kumuh.



Hal lainnya, mengendalikan pembangunan vila pribadi, agar ditata dengan baik. Karena beberapa kawasan sini masuk kawasan hutan lindung. Modal utama berupa infrastruktur jalan sudah tuntas dibangun.

Menurutnya, komunikasi dengan masyarakat adalah kunci mengurai masalah dan menemukan penyelesaiannya. Sebagai cara yang efektif bagi pemimpin untuk memastikan apa yang direncanakan merupakan kebutuhan. Sehingga ke lapangan bertemu masyarakat untuk mengetahui kebutuhan prioritas.

"Saya setiap ke daerah pasti berdialog dengan masyarakat. Menyampaikan berbagai hal, dan saya kira itu kesempatan yang baik. Saya mencoba mendengar masukan dan keluhan. Kalau itu tanggung jawab saya sampaikan ke Pak Bupati, kalau itu tanggung jawab provinsi langsung kita tindak lanjuti," kata Nurdin dikutip Minggu (7/2/2021).

Salah seorang tokoh masyarakat yang ditemui, Jafar Liwang, yang merupakan tokoh masyarakat di Pulau Liukang, di Kecamatan Bonto Bahari.

"Kami dari pulau minta pembenahan sumber daya manusia, kesehatan, peningkatan pariwisata dan segala penunjang. Termasuk untuk pengamanan terumbu karang agar tetap awet," sebutnya.

Hal lain yang disampaikan ke gubernur adalah permintaan pembukaan jalan ke destinasi belakang pulau. Untuk tenaga medis ia menyampaikan belum maksimal, sebab pada saat akan melahirkan, warga harus diantar ke daratan utama. Kendalanya, kadang alam tidak bersahabat dengan adanya ombak.

"Soal pendidikan hanya ada SMP, pembangunan fisik normal, namun kondisi belajar mengajar tidak normal karena kekurangan tenaga pendidik," tambahnya. Pantai Liukang Loe adalah sebuah pulau kecil yang terletak tidak jauh dari daratan Sulawesi dan terletak persis di depan Pantai Bira dan Pantai Bara.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Asyik Main di Sungai...
Asyik Main di Sungai Bareng Teman-teman, Bocah 5 Tahun di Gowa Hilang Tenggelam
Gempa M5,1 Guncang Barat...
Gempa M5,1 Guncang Barat Daya Bone Bolano Sulawesi Selatan
Perbedaan Pendapat Pejabat...
Perbedaan Pendapat Pejabat Belanda di Tengah Upaya Penaklukan Kerajaan Bone
Perlawanan Heroik Rakyat...
Perlawanan Heroik Rakyat Sappe Tanete Sulawesi Selatan Tewaskan Perwira Belanda
Makassar Kini Punya...
Makassar Kini Punya Pusat Layanan Kesehatan Mutakhir di RS Unhas
Sekum MUI Sulsel: Terorisme...
Sekum MUI Sulsel: Terorisme dan Perbedaan SARA Makin Menurun
Aksi Terang Lestarikan...
Aksi Terang Lestarikan Ekosistem Perairan Sulawesi Utara
Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati...
Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Ditetapkan Pemenang Pilkada Sulsel 2024
Petani Gula Aren di...
Petani Gula Aren di Sulsel Tewas Ditelan Ular Piton
Rekomendasi
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
PLN Indonesia Power...
PLN Indonesia Power Siap Tingkatkan Kapasitas SPBU Hidrogen Senayan
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
Berita Terkini
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
9 menit yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
27 menit yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
1 jam yang lalu
Pramono Anung Kaget...
Pramono Anung Kaget Pelamar PPSU Membeludak Lebih dari 7.000 Orang
1 jam yang lalu
MUI Jakut Dukung Polisi...
MUI Jakut Dukung Polisi Jaga Kamtibmas di Wilayah Pelabuhan Tanjung Priok
1 jam yang lalu
Pembunuh Pria Terbungkus...
Pembunuh Pria Terbungkus Karung dalam Got di Tangerang Ditangkap di Pinang
2 jam yang lalu
Infografis
PPN Naik Jadi 12%, Masyarakat...
PPN Naik Jadi 12%, Masyarakat Beralih ke Frugal Living
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved