2 Lansia Ditemukan Kritis dan Meninggal, Polisi Tak Temukan Tanda Kekerasan

Minggu, 31 Januari 2021 - 20:32 WIB
loading...
2 Lansia Ditemukan Kritis...
Tim Medis mengevakuasi dua orang lansia, salah satunya sudah meninggal dunia. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Penyidik Unit Reskrim Polsek Panakkukang menyebut tidak ada unsur kekerasan di tubuh dua wanita lanjut usia (lansia) bersaudara yang ditemukan dalam kondisi mengenaskan di rumahnya Blok B No 2, Kompleks Lily, Jalan Boulevard, Kota Makassar, Sabtu 30 Januari 2021, pagi.

Dua lansia itu adalah Joice (80) dan Alice (70). Joice sendiri ditemukan tak bernyawa sedang adiknya kritis. Keduanya oleh polisi dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara .

Baca juga:Lansia di Makassar Ditemukan Kritis di Samping Jenazah Saudaranya

Kanit Reskrim Polsek Panakkukang , Iptu Iqbal Usman menyampaikan hasil koordinasi dengan Tim Dokpol Forensik Biddokes Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) . Dia bilang, baik di jenazah Joice maupun di tubuh Alice tak ditemukan kecurigaan tindak kejahatan.

"Hingga saat ini tidak ada ditemukan tanda-tanda kekerasan. Rencananya hari ini, pihak keluarga mengambil jenazah (Joice) untuk dimakamkan. Untuk yang masih hidup masih perawatan, kondisinya sudah berangsur membaik," terang Iqbal kepada SINDOnews, Minggu (31/1/2021).

Meski begitu, dia menyebutkan pihaknya masih terus berkoordinasi dengan sejumlah saksi baik dari pihak keluarga maupun orang di lingkungan rumah lansia tersebut. Iqbal mengaku belum bisa memberikan keterangan lebih jauh terkait penyebab kematian Joice. "Tetap kita lidik dulu," imbuhnya.



Soal lokasi persemayaman Joice, kata Iqbal masih diurus pihak keluarga mereka. Kedua lansia ini berasal dari Ambon, Maluku. "Masih koordinasi pihak keluarga dan gereja di mana dimakamkan, termasuk prosesinya," ungkap mantan Kanit Reskrim Polsek Rappocini itu.

Dua lansia tersebut pertama kali ditemukan oleh warga yang curiga dengan bau menyengat dari dalam rumah mereka. Ketua RW Setempat, Mappaenre mengaku kedua warganya tersebut sudah lima hari tidak pernah terlihat ke luar rumah.

"Terus sama-sama dicek, pintu rumahnya juga terkunci jadi diambilkan linggis, baru didobrak. Ternyata betul ada mayat di ruang tamu, yang masih hidup baku sampingan ji. Makanya kita lapor cepat ke Lurah, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas," tutur Mappaenre, Sabtu 30 Januari 2021.



Dia menyatakan, kedua lansia ini belum berkeluarga. "Memang hanya tinggal berdua di situ. Kalau hari-harinya itu aktif, makanya kita curiga karena tidak pernah keluar rumah lagi. Mungkin sudah lima hari tidak kelihatan (keluar rumah)," paparnya.

Mappaenre menjelaskan riwayat pekerjaan Alice adalah pensiunan BUMN, sementara Joice tidak bekerja.
"Kebutuhan harian mungkin dari uang pensiunan. Kalau sakit saya kurang tahu, mungkin begitu. Sakit dadakan. Rumahnya juga tidak terurus, atap teras sudah ambruk. Kasihan," tukasnya.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1991 seconds (0.1#10.140)