Beringin Raksasa Usia Ratusan Tahun dan Dikeramatkan di Badung Roboh Timpa Penjual Nasi

Rabu, 27 Januari 2021 - 03:16 WIB
loading...
Beringin Raksasa Usia...
Petugas memotong ranting dan batang beringin yang tumbang menimpa mobil dan penjual nasi bungkus
A A A
BADUNG - Angin kencang disertai hujan lebat di wilayah Badung, bali, Selasa (26/1/2021) malam mengakibatkan pohon beringin raksasa tumbang. Pohon di Desa Sibang Gede, Kecamatan Abiansemal, Badung ini salah satu batangnya mengenai mobil.

Selain membuat mobil rusak, pohon raksasa ini juga menimpa lapak penjual nasi bungkus. Pemilik warung mengalami luka dan sempat mendapat perawatan di Puskesmas Abiansemal.

Baca juga: Bantu Korban Gempa di Daerah Terisolir, Gubernur Sulbar Terjebak Longsor

Sementara itu, untuk membersihkan dahan dan ranting pohon besar tersebut, masyarakat bergotong royong memotong batang yang menutup akses jalan Badung menuju kabupaten lain di Pulau Dewata ini.

Diperkirakan, pohon beringin setinggi puluhan meter ini karena batangnya sudah lapuk sehingga tak kuat menahan hembusan angin kencang. Pohon beringin ini usianya mencapai ratusan tahun.

Baca juga: Pasutri AF dan YN Jadi Tersangka Pemerkosaan, Ponsel Berisi Video Syur Disita Polisi

"Pohon beringin ini, selama ini sangat dikeramatkan masyarakat. Untungnya, pohon ini tumbang dan tidak merusak pelingkih atau bangunan suci di Pura Puseh Lan Desa Sibang Gede," ujar Ni Nengah Sunatri, korban pohon tumbang.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1404 seconds (0.1#10.140)