Mendekati Lebaran, Harga Ayam dan Sayuran Turun

Rabu, 13 Mei 2020 - 09:32 WIB
loading...
Mendekati Lebaran, Harga...
Sejumlah warga berbelanja di Pasar Wiradesa Kabupaten Pekalongan. Menjelang Lebaran harga sejumlah komoditi justru turun. FOTO: iNews.tv/Suryono Sukarno
A A A
PEKALONGAN - Menjelang Lebaran yang biasanya diikuti kenaikan harga kebutuhan pokok tinggi, namun tahun ini justru sebaliknya. Pantau harga di sejumlah pasar tradisional seperti di Pasar Wiradesa Kabupaten Pekalongan Jawa Tengah, harga sejumlah kebutuhan justru turun, hanya daging sapi yang naik.

Ayam kampung yang biasanya menjelang Lebaran mahal mencapai Rp70 ribu hingga Rp100 ribu per ekor, namun saat ini hanya berkisar Rp45 ribu hingga Rp55 ribu per ekornya untuk ukuran sedang.

“Ayam kampung biasanya mahal saat mendekati Lebaran , namun sekarang justru murah, kondisi ini membuat kami pedagang juga kesulitan menjual barang sehingga susah untuk mengambil keuntungan,” jelas Siti pedagang ayam, Rabu (13 /5/ 2020)

Harga sayuran juga mengalami penurunan, terutama cabai, yang biasanya menjelang Lebaran naik tajam. Namun saat ini berkisar 15- 20 ribu per kilogram (Kg), padahal tahun lalu bisa mencapai Rp80 ribu per Kg. Tomat hanya berkisar Rp8000 per Kg dari biasanya 12 ribu per Kg, bawang merah berkisar Rp40 ribu , bawang putih Rp55 ribu per kg.

“Sayuran justru turun, padahal biasanya ramai dan naik saat hampir Lebaran ini. Pembeli saat ini berkurang hamper 50 persen dibanding saat sebelum wabah corona,” jelas Slamet pedagang sayuran.

Harga kebutuhan yang naik hanya daging sapi yang biasanya berkisar Rp100 ribu- Rp110 ribu per Kg saat ini berkisar Rp120 ribu per Kg. Daging kambing berkisar Rp120 ribu per kg biasanya berkisar Rp100 ribu per Kg.

Suasana pasar, pedagang masih seperti biasa menjual barang dagangan di pasar tradisional ini. Namun pembeli terlihat tidak seramai hari- hari biasa sebelum pandemi COVID 19.
(nun)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sambut Ramadan, Polda...
Sambut Ramadan, Polda Kaltim Cek Harga Bahan Pokok dan Penting
TBIG Salurkan Bantuan...
TBIG Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor Pekalongan
Satu Jasad Korban Longsor...
Satu Jasad Korban Longsor Pekalongan Kembali Ditemukan, Keluarga Carik Kasimpar Meninggal Semua
Update Longsor Pekalongan:...
Update Longsor Pekalongan: 19 Orang Meninggal, 7 Belum Ditemukan
Update Longsor Pekalongan:...
Update Longsor Pekalongan: 17 Orang Meninggal, 9 Masih Hilang
15 Orang Tewas Korban...
15 Orang Tewas Korban Banjir dan Tanah Longsor di Pekalongan
Banjir Rob Rendam 2...
Banjir Rob Rendam 2 Desa di Pekalongan, 1.010 KK Terkena Dampak
Rumah Batik dan Perjuangan...
Rumah Batik dan Perjuangan Menaklukan Keterbatasan
Belasan Kapal di Pelabuhan...
Belasan Kapal di Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan Ludes Terbakar
Rekomendasi
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
Bisnis di Eropa Runtuh...
Bisnis di Eropa Runtuh Memaksa Raksasa Gas Rusia Jual Aset Properti Mewahnya
Polisi Sita 6 Mobil...
Polisi Sita 6 Mobil Mewah hingga 14 Sertifikat Tanah Milik Direktur Persiba Bandar Narkoba Catur Adi
Berita Terkini
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
7 menit yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
41 menit yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
48 menit yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
1 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
1 jam yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
1 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Terbaru Libur...
Jadwal Terbaru Libur Sekolah Jelang Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved