Resmi Terbentuk, KAHMI UNM Diberi 2 Tugas

Rabu, 11 November 2020 - 21:27 WIB
loading...
Resmi Terbentuk, KAHMI UNM Diberi 2 Tugas
Pelantikan KAHMI UNM di ballrom teater Lt 3 gedung Phinisi UNM. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Majelis Rayon (MR) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Universitas Negeri Makassar (UNM) resmi terbentuk, Rabu (11/11/2020).

Hal itu ditandai dengan dilantiknya pengurus MR KAHMI UNM periode 2020-2025 oleh Ketua Majelis Daerah (MD) KAHMI Kota Makassar, Prof Dr Andi Pangeran Moenta di ballrom teater Lt 3 gedung Phinisi UNM .

“Dengan selesaikan pelantikan ini maka resmi telah terbentuk tiga rayon KAHMI di Kota Makassar, yakni: Rayon UIN Alauddin, Rayon Unhas, dan terakhir hari ini Rayon UNM,” kata Pangeran saat memberi sambutan, seperti dalam siaran pers yang diterima SINDOnews.



Ketua MR KAHMI UNM, Prof Muharram pun menyampaikan visi-misi KAHMI UNM ke depan, yakni bertujuan untuk membina para kader alumni HMI di lingkup UNM serta berdayaguna melalui pengabdian kepada masyarakat.

“Sesuai arahan Ketua MD, KAHMI memiliki dua tugas: 1) pembinaan anggota; dan 2) pengabdian kepada masyarakat,” kata Muharram.

Sementara itu, Ketua Majelis Wilayah (MW) KAHMI Sulsel, Moh Roem menyampaikan harapan agar KAHMI UNM berperan dalam menjembatani kegelisahan kader-kader HMI yang biasanya disampaikan melalui demonstrasi.

“Demonstrasi boleh, tidak dilarang. Tapi itu bukan satu-satunya jalan. Masih banyak jalan lain yang sebenarnya lebih efektif dalam menyampaikan aspirasi. Inilah yang harus diajarkan ke adik-adik kita di HMI ,” kata Roem yang juga mantan Ketua DPRD Sulsel 3 periode ini.



Dalam sambutannya, Rektor UNM, Prof Husain Syam menilai eksistensi organisasi seperti KAHMI dan HMI penting bagi kemajuan bangsa Indonesia sejak dahulu, hari ini, dan ke depan.

“Organisasi itu sangat penting. Tapi bisa menjadi tidak penting jika orang-orangnya tidak bisa mendayagunakan dirinya untuk kemaslahatan umat. Mau itu HMI, PMII, IMM semua adalah organisasi yang penting. Sengaja kita menghadirkan banyak tamu undangan, agar semua orang tahu bahwa di UNM sudah ada yang namanya KAHMI,” imbuhnya disambut tepuk riuh peserta.

Pelantikan MR KAHMI UNM ini dihadiri sekitar 100 orang peserta, baik pengurus, pimpinan di lingkup UNM, kader HMI, dan undangan umum.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7436 seconds (0.1#10.140)