KRI Bima Suci Lego Jangkar di Pulau Terluar, Perbatasan Vietnam dan Malaysia di Laut Cina Selatan

Senin, 09 November 2020 - 07:54 WIB
loading...
KRI Bima Suci Lego Jangkar di Pulau Terluar, Perbatasan Vietnam dan Malaysia di Laut Cina Selatan
KRI Bima Suci dalam pelayaran. Foto/Dispen Koarmada II
A A A
SURABAYA - Setelah berlayar melewati laut Natuna Utara, KRI Bima Suci lego jangkar di Pulau Laut yang berjarak 706 NM dari Tanjung Uban dan 107 NM dari Ranai.

Pulau laut merupakan pulau yang berada di perbatasan antara negara Vietnam dan Malaysia di laut Cina Selatan.

Pulau ini memiliki luas 37,58 km2 dan berdekatan dengan pulau Sekatung yang memiliki luas 1,65 Km2 dibawah Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau.

Komandan Satgas Pelayaran Operasi Bima Suci (OBS) 2020, Letkol Laut (P) Waluyo, mengatakan kegiatan kunjungan ke Pulau Laut adalah implementasi dari perintah Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, agar setiap unsur KRI dalam setiap operasi menyempatkan singgah di pos-pos TNI AL maupun satgas yang bertugas di pulau terdepan dan terluar NKRI untuk memperkuat sinergitas TNI AL.

"Kunjungan ke Pulau Laut merupakan rangkaian kegiatan Satgas OBS yang bertujuan untuk memberikan bantuan Logistik dan Alat Kesehatan kepada Posal dan Satgas Pam (Pulau Terluar) Puter," katanya melalui siaran pers.

Lebih dari itu, kunjungan juga sebagai sarana pembelajaran pengetahuan batas wilayah NKRI kepada para Taruna AAL. "Ini juga sebagai upaya memperkuat sinergitas antar prajurit TNI AL, terutama yang berdinas menjaga garda terdepan NKRI," tuturnya. (Baca juga: Aksi Warga Bawa Pulang Paksa Ibu-ibu Habis Melahirkan di RSUD Tongas Probolinggo Viral, Takut Terpapar COVID-19 Jadi Alasan)

Dalam kegiatan kali ini, Satgas OBS didampingi Palaklat Kartika Jala Krida 2020 melaksanakan Bhakti Sosial dengan memberikan bantuan Dukungan Logistik dan Alat Kesehatan kepada Pos TNI AL Pulau Laut yang diwakili Babinpotmar Serka TTG Suparno serta bantuan kepada Satgas Pam Puter (Pulau Sekatung) yang diterima langsung oleh Letda Inf B Saragih.

Letkol Waluyo berharap, bantuan yang diberikan oleh Satgas Operasi Bima Suci 2020 ini bisa bermanfaat bagi Satgas Puter Pulau Laut dalam melaksanakan tugas di perbatasan. (Baca juga: Cabup Cawabup Lamongan Suhandoyo-Astried Janji Dirikan Bengkel Becak Gratis)

Pelaksanaan penyerahan bantuan Duklog dan Alkes tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat sebagai tindak lanjut dari penekanan Pangkoarmada II Laksda TNI I N.G. Sudihartawan, kepada Komandan Satgas OBS guna mencegah penularan COVID-19.
(boy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1698 seconds (0.1#10.140)