Di Tengah Pandemi Progres Revitalisasi TIM Cikini Berkisar 38%

Senin, 19 Oktober 2020 - 05:10 WIB
loading...
Di Tengah Pandemi Progres...
Revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta Pusat saat ini sudah memasuki minggu ke-65. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta Pusat saat ini sudah memasuki minggu ke-65.

Manajer Proyek Revitalisasi TIM Tabah Noekman menuturkan kemajuan revitalisasi TIM secara keseluruhan mencapai 38,37 persen untuk proyek tahap I. Rinciannya, hingga pekan ke 65 progres gedung parkir dan pos pemadam kebakaran mencapai 84,84 persen. Sedangkan untuk gedung perpustakaan dan wisma seni mencapai 16,90 persen. (Baca juga: Diberikan Tempat Latihan, Seniman Sepakat Revitalisasi TIM Dilanjutkan)

Adapun Masjid Amir Hamzah yang ada di bagian belakang TIM pengerjaannya sudah rampung 100 persen. Dengan demikian, masjid ini sudah dapat digunakan oleh masyarakat sekitar.

"Revitalisasi TIM menunjukkan progresnya di tengah pandemi Covid-19 di Jakarta," ujar Tabah seperti dikutip beritajakarta.id, Minggu (18/10/2020).

Penerapan protokol kesehatan tetap dilakukan secara ketat dan disiplin di area proyek. Ini untuk memastikan para pekerja proyek selalu dalam keadaan sehat dan nyaman.

Revitalisasi TIM akan dilangsungkan secara dua tahap lantaran keunikan jenis bangunannya. Sebab, jenis dan karakter bangunan di TIM berbeda-beda.

"Misal di TIM terdapat gedung pertunjukan, gedung bioskop, perpustakaan, office, wisma, hingga bangunan pendidikan seperti Planetarium. TIM kalau dibangun dalam satu fase sulit karena ini multi-building. Unik sebetulnya, sebab semua unsur di TIM ada," ungkapnya. (Baca juga: Anies Baswedan Resmikan Masjid Amir Hamzah di TIM)

Pada tahap pertama, proyek revitalisasi TIM dimulai dan difokuskan pada Masjid Amir Hamzah, gedung parkir dan pos pemadam kebakaran, gedung perpustakaan, serta wisma seni.

Rencananya pada tahap kedua proyek revitalisasi TIM akan difokuskan pada gedung pertunjukan, Planetarium beserta gedung yang melingkarinya. Selain itu, pada tahap dua juga akan dibangun lokasi theatre halaman serta infrastruktur kawasannya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pemprov Jakarta Gratiskan...
Pemprov Jakarta Gratiskan LRT, MRT, hingga Transjakarta Khusus untuk Perempuan Besok
KPU Jakarta Kembalikan...
KPU Jakarta Kembalikan Dana Hibah Pilkada 2024 Rp448,1 Miliar ke Pemprov DKI
Copot Direktur IT Bank...
Copot Direktur IT Bank DKI, Pramono: Tak Ada Orang yang Kebal Hukum di Jakarta
Besok ASN Pemprov Jakarta...
Besok ASN Pemprov Jakarta Diizinkan WFA dan FWH
Dukung Pergub Baru PPSU,...
Dukung Pergub Baru PPSU, Anggota DPRD Minta Rekrutmen Petugas Bebas Pungli
6 Taman di Jakarta Buka...
6 Taman di Jakarta Buka 24 Jam, Wagub Bang Doel Sebut Ciptakan Lapangan Kerja
Pramono Longgarkan Syarat...
Pramono Longgarkan Syarat Jadi Pasukan Oranye: Minimal Lulus SD, Pertimbangkan Hapus Batas Usia
Pemprov Jakarta Buka...
Pemprov Jakarta Buka Lowongan Damkar, Ini Syaratnya
Majukan UMKM, HIPMI...
Majukan UMKM, HIPMI Jaya Perkuat Kolaborasi dengan Pemprov Jakarta
Rekomendasi
Terungkap, China Uji...
Terungkap, China Uji Bom Hidrogen Non-Nuklir yang Picu Reaksi Berantai Kimia Dahsyat
Jalan Kaki 2 Menit setelah...
Jalan Kaki 2 Menit setelah Makan Bisa Kurangi Risiko Diabetes dan Penyakit Jantung
Untuk Pertama Kalinya,...
Untuk Pertama Kalinya, Italia Buka Ruang Seks di Penjara untuk Napi
Berita Terkini
Gubernur Bengkulu Helmi...
Gubernur Bengkulu Helmi Hasan Siap Terima Warga Gaza: Rumah Dinas Siap Menampung
12 menit yang lalu
2 Tersangka Pembakar...
2 Tersangka Pembakar Mobil Polisi di Harjamukti Depok Ditahan di Polda Metro Jaya
30 menit yang lalu
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta Padat, Lalin Merayap
31 menit yang lalu
Viral! Pernikahan Mewah...
Viral! Pernikahan Mewah bak Anak Sultan di Bangkalan Madura, Pengantin Dikalungi Uang Dolar dan Euro
50 menit yang lalu
Sadis, Pelaku Curanmor...
Sadis, Pelaku Curanmor Tembak Pemilik Motor hingga Kritis di Tebet
1 jam yang lalu
Kirab Panji dan Mahkota...
Kirab Panji dan Mahkota Binokasih Akan Meriahkan Peringatan Hari Jadi Bogor ke-543
1 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved