Kustini-Danang Lakukan Konsolidasi Menangkan Pilkada Sleman 2020
loading...
A
A
A
SLEMAN -
Konsolidasi seluruh mesin partai pengusung dan pendukung pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Sleman Kustini Sri Purnomo-Danang Maharsa (KSP-DM) dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) 9 Desember 2020 terus dilakukan.
Hal itu seperti yang dalam diskusi konsolidasi di Dusun Krapyak VII RT 02 RW 20, Margoagung, Kapanewon Seyegan, Kamis (15/10/ 2020) malam. (Baca: DPT Pilkada Sleman 2020 Menyusut )
Dimana dalam konsolidasi untuk pemengan paslon nomer 3 tersebut tidak hanya melibatkan partai pengusung (PDIP dan PAN) dan pendukung (Demokrat dan Gelora), namun juga beberapa elemen masyarakat (tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh budaya , pemuda dan PKK) yang memilliki visi dan misi yang sama dengan paslon No 3 tersebut juga dilibatkan.
Sekretaris DPD PAN Sleman, Arief Kurniawan mengatakan konsolidasi gabungan tersebut merupakan rapat perdana, baik untuk memantapkan visi dan misi maupun penguatan untuk kader partai pengusung dan pendukung. "Rapat gabungan ini dalam rangka menyamakan persepsi, ritme dan mekanisme kerja," kata Akur panggilan Arif Kurniawan, Jumat (16/10/2020).
Menurut Arief, persamaan gerak dalam momentum politik menjadi penting. Bukan hanya untuk tujuan meraih kemenangan, namun juga untuk menyakinkan masyarakat tentang program-program yang diusung."Sesarengan Bangun Sleman adalah komitmen membangun bersama dengan rakyat. Rakyat harus terlibat mulai dari aspirasinya yang ditampung, dan diwujudkan dalam bentuk program yang juga dilaksanakan," jelasnya.(Baca: Sebelum DPT Ditetapkan Muncul Pemilih Berusia 500 Tahun di Blitar )
Senada dengan Arif, Juru Kampanye Paslon KSP-DM dari PDI Perjuangan Gustan Ganda mengatakan memenangkan KSP-DM bukan hanya kewajiban dan komitmen kader partai. Namun juga seluruh masyarakat yang memiliki cita-cita yang sama, terwujudnya Sleman sebagai rumah bersama yang tangguh, sejahtera, cerdas, dan berjiwa gotong-royong.“Semangat ini yang harus ditanamkan di dalam rasa kita demi kemajuan Kabupaten Sleman," tambahnya
Gustan Ganda menambahkan dalam membangun Kabupaten Sleman semakin maju tentunya harus memiliki pemimpin yang jujur, cerdas dan solutif. Ketiga sifat ini disebutkan Ganda sesuai dengan karakter Kustini-Danang. Sehingga mengajak seluruh kader untuk bergotong royong memenangkan Kustini-Danang di hati rakyat.“Kader-kader harus ikut mengenalkan dan mengajak memilih untuk menyambut kemenangan Pilkada Sleman 2020,” tandasnya.
Konsolidasi seluruh mesin partai pengusung dan pendukung pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Sleman Kustini Sri Purnomo-Danang Maharsa (KSP-DM) dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) 9 Desember 2020 terus dilakukan.
Hal itu seperti yang dalam diskusi konsolidasi di Dusun Krapyak VII RT 02 RW 20, Margoagung, Kapanewon Seyegan, Kamis (15/10/ 2020) malam. (Baca: DPT Pilkada Sleman 2020 Menyusut )
Dimana dalam konsolidasi untuk pemengan paslon nomer 3 tersebut tidak hanya melibatkan partai pengusung (PDIP dan PAN) dan pendukung (Demokrat dan Gelora), namun juga beberapa elemen masyarakat (tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh budaya , pemuda dan PKK) yang memilliki visi dan misi yang sama dengan paslon No 3 tersebut juga dilibatkan.
Sekretaris DPD PAN Sleman, Arief Kurniawan mengatakan konsolidasi gabungan tersebut merupakan rapat perdana, baik untuk memantapkan visi dan misi maupun penguatan untuk kader partai pengusung dan pendukung. "Rapat gabungan ini dalam rangka menyamakan persepsi, ritme dan mekanisme kerja," kata Akur panggilan Arif Kurniawan, Jumat (16/10/2020).
Menurut Arief, persamaan gerak dalam momentum politik menjadi penting. Bukan hanya untuk tujuan meraih kemenangan, namun juga untuk menyakinkan masyarakat tentang program-program yang diusung."Sesarengan Bangun Sleman adalah komitmen membangun bersama dengan rakyat. Rakyat harus terlibat mulai dari aspirasinya yang ditampung, dan diwujudkan dalam bentuk program yang juga dilaksanakan," jelasnya.(Baca: Sebelum DPT Ditetapkan Muncul Pemilih Berusia 500 Tahun di Blitar )
Senada dengan Arif, Juru Kampanye Paslon KSP-DM dari PDI Perjuangan Gustan Ganda mengatakan memenangkan KSP-DM bukan hanya kewajiban dan komitmen kader partai. Namun juga seluruh masyarakat yang memiliki cita-cita yang sama, terwujudnya Sleman sebagai rumah bersama yang tangguh, sejahtera, cerdas, dan berjiwa gotong-royong.“Semangat ini yang harus ditanamkan di dalam rasa kita demi kemajuan Kabupaten Sleman," tambahnya
Gustan Ganda menambahkan dalam membangun Kabupaten Sleman semakin maju tentunya harus memiliki pemimpin yang jujur, cerdas dan solutif. Ketiga sifat ini disebutkan Ganda sesuai dengan karakter Kustini-Danang. Sehingga mengajak seluruh kader untuk bergotong royong memenangkan Kustini-Danang di hati rakyat.“Kader-kader harus ikut mengenalkan dan mengajak memilih untuk menyambut kemenangan Pilkada Sleman 2020,” tandasnya.
(don)