Aloysius Paulus Siep: Transformasi Partai Perindo Teluk Bintuni Langkah Strategis Menangkan Pemilu 2029

Selasa, 15 April 2025 - 11:30 WIB
loading...
Aloysius Paulus Siep:...
Ketua DPW Partai Perindo Papua Barat Aloysius Paulus Siep bersama jajaran pengurus baru DPD Teluk Bintuni. Foto/istimewa
A A A
PAPUA BARAT - DPW Partai Perindo Papua Barat bertekad memenangkan Pemilu 2029. Salah satu langkah nyata ditunjukkan dengan transformasi struktural yang dilakukan di tubuh DPD Partai Perindo Teluk Bintuni.

Transformasi ini ditandai dengan penyerahan Surat Keputusan DPP Partai Perindo Nomor 035-SK/DPP-PARTAI PERINDO/III/2025 oleh Ketua DPW Partai Perindo Papua Barat Aloysius Paulus Siep kepada jajaran pengurus baru DPD Teluk Bintuni, Sabtu, 12 April 2025.

Aloysius menegaskan, perombakan ini bukan sekadar formalitas, melainkan langkah strategis dalam memperkuat mesin partai di tingkat daerah. "Tujuannya menjalankan roda organisasi ini dengan baik, dan tentu bisa memenangkan Partai Perindo di Pemilu 2029," katanya.



Anggota DPRD Provinsi Papua Barat ini juga menegaskan pentingnya peran pengurus baru dalam memperluas jangkauan partai yang dipimpin Angela Tanoesoedibjo ini hingga ke seluruh pelosok Teluk Bintuni.

"Di 2019 kami sudah menempatkan tiga kader di legislatif (DPRD Teluk Bintuni). Ke depan kami berpikir harus lebih baik dari sekarang ini. Kami akan kejar menjadi unsur pimpinan," tutur Aloysius.



Harapan besar disematkan lulusan S1 Universitas Papua ini pada struktur baru DPD Partai Perindo Teluk Bintuni yang kini dipimpin Rahman Pagama sebagai Ketua, Dedian Padang sebagai Sekretaris dan Ira Febriani di posisi Bendahara.

Struktur lengkap juga mencakup posisi strategis lainnya untuk memperkuat kerja-kerja partai di kabupaten terluas di Papua Barat tersebut.

Perombakan struktur kepengurusan itu sejalan dengan transformasi struktural Partai Perindo secara nasional, dari pusat hingga daerah. Transformasi ini penting agar partai yang dikenal sebagai Partai Kita ini hadir lebih kuat dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gerindra Jateng Mulai...
Gerindra Jateng Mulai Panaskan Mesin Partai Pemilu 2029
Gelar Konsolidasi di...
Gelar Konsolidasi di Palembang, Partai Perindo Sumsel Perkuat Barisan Menuju Kemenangan 2029
Partai Perindo Jawa...
Partai Perindo Jawa Barat Panaskan Mesin Politik, Konsolidasi Lebih Awal untuk Hadapi Pemilu 2029
Oknum Dokter Lecehkan...
Oknum Dokter Lecehkan Pasien, Partai Perindo: Evaluasi Standar Etika dan Pengawasan Layanan Kesehatan
Jelang Hari Paskah,...
Jelang Hari Paskah, 2 Legislator dari Partai Perindo Berbagi Kasih dengan Masyarakat
Duduki Pimpinan DPRD,...
Duduki Pimpinan DPRD, Anggota Legislatif dari Partai Perindo Siap Majukan Mamberamo Raya
Hadiri HUT ke-695 Kabupaten...
Hadiri HUT ke-695 Kabupaten Bone, AYP: Optimistis Jadi Sentra Pembangunan Indonesia Timur
Anggota DPRD dari Partai...
Anggota DPRD dari Partai Perindo Hasanudin Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga Pulau Rinca NTT
Legislator Partai Perindo...
Legislator Partai Perindo Lam Marganda Silaban Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur dan Pertanian di Humbang Hasundutan
Rekomendasi
Kisah Agustin Ningsih,...
Kisah Agustin Ningsih, Mantan Karyawan yang Kini Sukses Jadi Beauty Creator Berkat Shopee Live
Mensos Ngaku Tak Pernah...
Mensos Ngaku Tak Pernah Dengar Wacana Reshuffle Kabinet Prabowo
TNI AU-United States...
TNI AU-United States Air Force Matangkan Rencana Latihan Gabungan Cope West 2025
Berita Terkini
Kerusahan Antarpeguruan...
Kerusahan Antarpeguruan Silat Pecah, Magetan Mencekam
43 menit yang lalu
Kecelakaan Mobil vs...
Kecelakaan Mobil vs Truk Tangki di Mojokerto: Ibu Hamil Alami Patah Kaki, Evakuasi Berlangsung Dramatis
1 jam yang lalu
Gerindra Jateng Mulai...
Gerindra Jateng Mulai Panaskan Mesin Partai Pemilu 2029
2 jam yang lalu
Gubernur Bengkulu Helmi...
Gubernur Bengkulu Helmi Hasan Siap Terima Warga Gaza: Rumah Dinas Siap Menampung
3 jam yang lalu
2 Tersangka Pembakar...
2 Tersangka Pembakar Mobil Polisi di Harjamukti Depok Ditahan di Polda Metro Jaya
3 jam yang lalu
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta Padat, Lalin Merayap
3 jam yang lalu
Infografis
Partai Oposisi India:...
Partai Oposisi India: Jet Tempur Siluman F-35 AS adalah Sampah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved