Gerakan Perempuan Sahabat Muhidin-Hasnur Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Senin, 11 November 2024 - 08:52 WIB
loading...
Gerakan Perempuan Sahabat...
Gerakan perempuan sahabat Calon Gubernur-Wakil Gubernur Kalsel, Muhidin-Hasnuyadi Sulaiman menggelar program MH Care berupa pemeriksaan kesehatan gratis. Foto/Ist
A A A
BANJARMASIH - Gerakan perempuan sahabat Calon Gubernur-Wakil Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Muhidin-Hasnuyadi Sulaiman menggelar program MH Care berupa pemeriksaan kesehatan gratis, Minggu (10/11/2024).

Pemeriksaan kesehatan gratis dan edukasi kesehatan yang berlangsung di Wetland Square Banjarmasin.



Program yang diinisiasi istri Cagub-Cawagub, Fathul Jannah Muhidin dan Ellyana Trisya Hasnuryadi dilaksanakan bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan. Hal ini sebagai bentuk dedikasi dalam meningkatkan kesejahteraan perempuan Kalimantan Selatan, terutama di bidang kesehatan.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Cawagub Kalsel Hasnuryadi Sulaiman yang turut memberikan sambutan kepada ratusan peserta yang hadir.



Hasnuryadi mengapresiasi Gerakan Perempuan Sahabat Muhidin Hasnur ini sebagai wujud komitmen nyata untuk membangun dan meningkatkan kesadaran kesehatan diri, keluarga, dan masyarakat di Kalimantan Selatan.

“Kami sangat bangga dan berterima kasih. Hari ini adalah bukti nyata bahwa perempuan dapat menjadi motor penggerak perubahan, terutama dalam meningkatkan kesadaran kesehatan masyarakat. Semoga semangat seperti ini terus tumbuh, khususnya di kalangan perempuan dan generasi muda,” tutur Hasnuryadi.



Kegiatan MH Care dibuka dengan senam sehat bersama, edukasi kesehatan, pemeriksaan kesehatan gratis, seperti pengecekan kolesterol, gula darah, serta tensi darah.

Peserta yang terdiri dari ibu-ibu hingga kaum muda memanfaatkan kesempatan ini untuk memeriksakan kesehatan mereka.

“Alhamdulillah tadi kita sudah melaksanakan kegiatan senam bersama, semangat mengikuti senam dariawal sampai akhir. Mudah-mudahan berkat doa ibu-ibu semuanya, kita bisa membawa Kalimantan Selatan lebih baik lagi. Kita akan terus menjalin silaturahmi bersama Gerakan Perempuan Sahabat Muhidin-Hasnur,” tutur Fathul Jannah Muhidin.

Sedangkan Ellyana Trisya Hasnuryadi menekankan pentingnya peran perempuan sebagai penggerak perubahan, khususnya dalam meningkatkan kualitas kesehatan keluarga dan masyarakat.

"Kami percaya bahwa kesehatan keluarga dimulai dari kesadaran para perempuan. Oleh karena itu, kegiatan ini dirancang tidak hanya untuk pemeriksaan kesehatan, tetapi juga edukasi kesehatan. Kegiatan ini didedikasikan agar perempuan khususnya dapat lebih aware tentang kesehatan” ujarnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Edukasi Pencegahan Penyakit...
Edukasi Pencegahan Penyakit Jantung Digelar di Surabaya, Ini Gejalanya
Banjir Banjar Kalsel...
Banjir Banjar Kalsel Meluas, 2.800 Rumah Warga Terendam
Muhidin-Hasnur Ditetapkan...
Muhidin-Hasnur Ditetapkan sebagai Gubernur-Wakil Gubenur Terpilih Kalsel 2025-2030
Penyelenggaraan Batulicin...
Penyelenggaraan Batulicin Festival 2024 Berlangsung Meriah
Batfest 2024 di Tanah...
Batfest 2024 di Tanah Bumbu, Festival UMKM, Job Fair hingga Jalan Sehat Berhadiah Umrah
Temukan Banyak Kejanggalan,...
Temukan Banyak Kejanggalan, Paslon Erzaldi-Yuri Siap Gugat Hasil Pilkada Babel ke MK
Hasil Quick Count Unggul,...
Hasil Quick Count Unggul, Relawan Muzakir Manaf-Fadlullah Diminta Bijak Sikapi Kemenangan
Hasil Quick Count Pilkada...
Hasil Quick Count Pilkada Aceh, Muzakir Manaf-Fadhlullah Sebut Kantongi 62 Persen Suara
Hasil Quick Count, Agustiar...
Hasil Quick Count, Agustiar Sabran-Edy Pratowo Menang Pilgub Kalteng
Rekomendasi
Biodata dan Agama Claressa...
Biodata dan Agama Claressa Shields, Juara Dunia 5 Divisi Tak Terbantahkan yang Di-KO Ganja
Hasil Kinerja BCAP 2024,...
Hasil Kinerja BCAP 2024, Laba Bersih Melesat hingga 62,5%
Trump akan Modernisasi...
Trump akan Modernisasi Persenjataan Nuklir AS Tanpa Menambah Jumlah
Berita Terkini
Kapolres Pelabuhan Tanjung...
Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Apresiasi Salat Ied di 14 Masjid Berjalan Aman
15 menit yang lalu
Urai Kemacetan Libur...
Urai Kemacetan Libur Lebaran, Polisi Siapkan Ganjil Genap Tempat Wisata di Jakarta
17 menit yang lalu
Jalur Selatan Nagreg...
Jalur Selatan Nagreg Dipenuhi Pemudik Lokal pada Hari Kedua Lebaran, Macet hingga 6 Km
59 menit yang lalu
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, Tol Layang MBZ Arah Cikampek Diberlakukan Buka Tutup Situasional
1 jam yang lalu
9.000 Kendaraan Serbu...
9.000 Kendaraan Serbu Kawasan Wisata Puncak Bogor saat Liburan Lebaran
1 jam yang lalu
Arus Lalin Hari Kedua...
Arus Lalin Hari Kedua Lebaran Meningkat, Contraflow KM 55-65 Arah Cikampek Dibuka
1 jam yang lalu
Infografis
Beragam Manfaat Air...
Beragam Manfaat Air Rebusan Daun Kelor untuk Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved