Ridwan Kamil Sebut Ariza Taat Aturan Bakal Cuti dari Wamen jika Kampanye

Rabu, 23 Oktober 2024 - 18:07 WIB
loading...
Ridwan Kamil Sebut Ariza...
Ridwan Kamil (RK) menegaskan bahwa Ahmad Riza Patria (Ariza) bakal cuti dari jabatan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal jika menjalankan kampanye. Foto/Riana Rizkia
A A A
JAKARTA - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) menegaskan bahwa Ahmad Riza Patria (Ariza) bakal cuti dari jabatan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal di Kabinet Merah Putih jika menjalankan kampanye. Diketahui, pria yang akrab disapa Ariza itu juga menjabat sebagai Ketua Tim Sukses (Timses) Pemenangan Pasangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO).

"Saya kira Pak Ariza Patria akan taat pada peraturan itu satu," kata RK saat blusukan di Jalan Pancoran, Glodok Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat, Rabu (23/10/2024).

RK menjelaskan, sejauh ini tim pemenangannya bekerja secara kelompok, tidak bergantung pada orang per orang. Sehingga, kegiatan yang berkaitan dengan pemenangan akan tetap berjalan.





"Kami ini teamwork, kalau sekarang Pak Ariza sibuk, lapis duanya kencang-kencang kerjanya, jadi insyaAllah kami tidak mengandalkan orang per orang," katanya.

"Kita adalah teamwork dan kita akan mengikuti gimana situasinya Pak Ariza setelah menjadi wamen dan harus bekerja, dan bentar lagi ada rilis survei, surveinya bagus," sambungnya.

Di sisi lain, RK mengaku turut senang dengan penunjukan Ariza sebagai wamen. Karena hal itu menjadi gambaran bahwa ketua timsesnya merupakan orang yang kredibel.

"Dan saya senang beliau diangkat wamen, karena membuktikan timses kami kan ketuanya orang pintar terpercaya," katanya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Respons Ridwan Kamil...
Respons Ridwan Kamil usai Rumahnya Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Rumah Ridwan Kamil di...
Rumah Ridwan Kamil di Bandung Sepi Usai Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Waduh, Puluhan Bus Sekolah...
Waduh, Puluhan Bus Sekolah di Bandung Era Ridwan Kamil Jadi Barang Rongsokan
Bamus Betawi Harap Pramono-Rano...
Bamus Betawi Harap Pramono-Rano Bikin Masyarakat Betawi Maju
Mas Pramono Dapat Gelar...
Mas Pramono Dapat Gelar Kehormatan Betawi Bang Anung, Foke Beri Kuku Macan
Pilkada Satu Putaran,...
Pilkada Satu Putaran, KPU Akan Kembalikan Rp327 Miliar ke Pemprov Jakarta
Nama-nama Tim Transisi...
Nama-nama Tim Transisi Pramono Anung-Rano Karno
Sah! KPUD Jakarta Tetapkan...
Sah! KPUD Jakarta Tetapkan Pramono Anung-Rano Karno Gubernur-Wagub Terpilih
KPUD Jakarta Antar Undangan...
KPUD Jakarta Antar Undangan Penetapan ke Rumah Pramono
Rekomendasi
Riwayat Jabatan Irjen...
Riwayat Jabatan Irjen Pol Anwar yang Baru Terkena Mutasi Jadi Asisten SDM Kapolri
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
Staf Sekjen PDIP Hasto...
Staf Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Ajukan Praperadilan di PN Selatan
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
21 menit yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
2 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
4 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
4 jam yang lalu
Infografis
Hingga Juli 2024 14...
Hingga Juli 2024 14 Bank Bangkrut, OJK Sebut Bakal Berlanjut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved