Bertemu Anak Muda Jakarta, Cagub Ridwan Kamil Sampaikan Program Hunian Terjangkau

Rabu, 16 Oktober 2024 - 06:48 WIB
loading...
Bertemu Anak Muda Jakarta,...
Cagub Jakarta Ridwan Kamil memaparkan soal hunian terjangkau saat bertemu dengan Generasi Z dan Milenial Jakarta. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta Ridwan Kamil bertemu dengan Generasi Z dan Milenial Jakarta di kawasan Ampera, Pasar Minggu, Jakarta Pusat pada Selasa (15/10/2024) malam. Kang Emil panggilan akrab Ridwan Kamil pun menyampaikan tentang program hunian terjangkau untuk anak-anak muda Jakarta.

Menurut Kang Emil, Jakarta merupakan kota dengan tingkat stres ke 9 di dunia, yang mana generasi mudanya memiliki tingkat stres dua kali lipatnya dibandingkan orangtuanya. Hal itu terjadi karena masalah gaya hidup, tempat tinggal ya yang jauh dengan kantor, yang mana dia harus bermacet-macetan pula di jam sibuk pulang pergi kerja, begitu juga dengan penghasilan semakin tipis di akhir bulan.

"Maka itu, saya komit nomor satu yang akan saya dahulukan buat anak muda adalah hunian-hunian terjangkau di tengah kota, saya arsitek saya sudah ada rumusnya," ujar Ridwan Kamil, Selasa (15/10/2024) malam.



Selain persoalan itu, kata dia, urusan pekerjaan pun dihadapi para anak muda Jakarta. Sebabnya, tak sedikit pula anak muda yang mengalami PHK. Maka itu, berbagai program untuk anak muda Jakarta pun telah disiapkannya dan bakal dikerjakan saat dia terpilih menjadi Gubernur Jakarta kelak.

"Poinnya urusan rumah tinggal, urusan pekerjaan, saya punya gagasan gara-gara lihat Gen Z di PHK, saya bilang kita akan anggarkan 3 bulan Gen Z yang di PHK, hidupnya kira subsidi sampai dia dapat kerja lagi, angkanya lagi kita hitung supaya dia tahu negara membersamai kesusahan dia saat dia di PHK belum nemu pekerjaan lagi," tuturnya.

"Lalu kesehatan mental, jangan lupa yah negara hadir, pengen curhat hayu nanti sebulan sekali gubernur jadi konselor juga, kamu kenapa masalahnya gitu yah, jadi di kasih solusi, rumah Insyaallah, investasi lain-lain, mudah-mudahan dalam 5 tahun Jakarta ada lompatan," kata Cagub Jakarta nomor urut 1 lagi.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
PSU Pilkada Bengkulu...
PSU Pilkada Bengkulu Selatan, Massa Pendukung 02 Geruduk Bawaslu
Hitung Cepat SCL Taktika,...
Hitung Cepat SCL Taktika, Aulia Rahman Basri-Rendi Solihin Pimpin Perolehan Suara di PSU Kutai Kartanegara
NasDem Siap Kawal Pemenangan...
NasDem Siap Kawal Pemenangan PSU Pilkada Siak
2 Masjid di Sumut dan...
2 Masjid di Sumut dan 1 Ponpes di Riau Jadi Lokasi Kabaikan SAR 2025
Harlah PP IPNU Ke-71...
Harlah PP IPNU Ke-71 Dukung Pengembangan Generasi Muda Muslim yang Kritis dan Berwawasan Luas
Pengamat: Kekalahan...
Pengamat: Kekalahan Andika di Pilkada Serang karena Masyarakat Menolak Dinasti Politik
Kharisma Menang Pilkada...
Kharisma Menang Pilkada Pamekasan di MK, Akademisi UTM: Saatnya Mewujudkan Visi Misi
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Edukasi Tanaman Anggur ke Murid SDN Ciletuh Girang
MK Putuskan Pilkada...
MK Putuskan Pilkada Kabupaten Serang Diulang, Pengamat: Angin Segar bagi Demokrasi
Rekomendasi
Rupiah Melemah, Suzuki...
Rupiah Melemah, Suzuki Sebut Bisa Menguntungkan dan Merugikan
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
Berita Terkini
Kisah Perang Dahsyat...
Kisah Perang Dahsyat Mataram Gempur Blambangan dengan Mengerahkan Meriam Raksasa
39 menit yang lalu
TNBBS Terancam Rusak,...
TNBBS Terancam Rusak, Gubernur Lampung Siapkan Langkah Tegas Hadapi Ribuan Perambah
7 jam yang lalu
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Disertai Dentuman Keras, Tinggi Kolom Abu Vulkanik 4.000 Meter
7 jam yang lalu
Wellbeing Festival 2025...
Wellbeing Festival 2025 Ajak Keluarga Tumbuh Bersama Menuju Hidup Selaras dan Bermakna
9 jam yang lalu
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
9 jam yang lalu
3 Jenderal Polisi Pimpin...
3 Jenderal Polisi Pimpin Pencarian Iptu Tomi S Marbun di Hutan Belantara Teluk Bintuni Papua Barat
9 jam yang lalu
Infografis
Jusuf Muda Dalam, Menteri...
Jusuf Muda Dalam, Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved