Alasan Pelaku Bayar Seenaknya di Warteg Tanah Abang: Markir Nggak Dapet Duit, Saya Bilang Nanti Balik Lagi

Senin, 06 Mei 2024 - 19:33 WIB
loading...
Alasan Pelaku Bayar...
Pria yang nggak membayar makan warteg seenaknya, AF saat ditanyai oleh Kapolsek Metro Tanah Abang, AKBP Aditya Simanggara Pratama di lokasi kejadian, Senin (6/5/2024). FOTO/MPI/GIFFAR RIVANA
A A A
JAKARTA - AF alias AK (31), pelaku yang membayar seenaknya di sebuah warteg kawasan Tanah Abang , Jakarta Pusat mengungkapkan alasannya hanya membayar Rp10.000 saat ditagih makan seharga Rp35.000. Saat itu, AF baru selesai markir di kawasan Pasar Tanah Abang bersama temannya berinisial R (35) yang kini masih buron.

Keduanya lalu mau makan di warteg Bahari tersebut. Karena uang kurang, AF hanya membayar Rp10.000 lalu beralasan akan kembali setelah mendapatkan uang dari hasil markir.

"Waktu itu mah abis markir, enggak dapet duit akhirnya ngutang saya bilang ntar saya balik lagi, kalau dapet duitnya saya bayar saya bilang gitu. Saya adanya cuma Rp10.000, terus abis itu saya cabut," kata AF saat ditanyai oleh Kapolsek Metro Tanah Abang, AKBP Aditya Simanggara Pratama di lokasi kejadian, Senin (6/5/2024).



AF yang sehari-hari hanya bekerja sebagai tukang parkir itu, mengaku pendapatannya kurang. Sehingga dia hanya bayar dengan uang yang dia punya di saku celananya. "(Pendapatan parkir) Enggak (cukup) kadang-kadang cukup, kadang enggak," ucap AF.

Sementara itu, Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Aditya Simanggara Pratama pun memberikan nasihat pada AF, yang mana, jika ingin makan, makanlah sesuai dengan budget, dan jangan bertingkah seperti preman.

"Misalnya ente ngomong baik-baik, tapi sekali dua kali sudah keseringan ya. Nanti kalau begitu yang lain ngikut gimana? Kan jadi kasian juga yang punya warung. Apa yang lu lakuin tuh salah, kalau memang adanya Rp10.000 yaudah bajetnya Rp10.000 jangan punyanya Rp10.000 bajetnya mau makan lebih dari Rp10.000 ya namanya warung ada yang prasmanan ada yang disediakan, Jadi jangan suka-suka, akhirnya apa orang jadi tersinggung. Ibaratnya kamu punya warung terus digituin kan gak senang juga kan," kata Aditya kepada AF.

(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Banyak Titik Rawan Kriminalitas,...
Banyak Titik Rawan Kriminalitas, Sahroni Minta Polisi Tingkatkan Patroli selama Ramadan
Polres Jakarta Barat...
Polres Jakarta Barat Amankan 2 Orang dan Sajam di Daan Mogot
Usai Viral, 2 Preman...
Usai Viral, 2 Preman yang Palak dan Bubarkan Marching Band Anak TK Ditangkap
Suswono Dorong Warteg...
Suswono Dorong Warteg di Jakarta Kantongi Sertifikasi Halal
Suswono Ajak KOWARTEG...
Suswono Ajak KOWARTEG Bersinergi Tingkatkan Daya Saing Warteg di Jakarta
Tingkatkan Pengunjung...
Tingkatkan Pengunjung Pasar Tanah Abang, Ridwan Kamil Bakal Perbanyak Gelar Acara
Warga Tanah Abang Harap...
Warga Tanah Abang Harap RIDO Bisa Terus Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Program Jumat Berkah...
Program Jumat Berkah RIDO Diminati Semua Kalangan
Pilkada Jakarta 2024,...
Pilkada Jakarta 2024, Warga Tegal Deklarasi Dukungan untuk Ridwan Kamil-Suswono
Rekomendasi
Kejagung Periksa 120...
Kejagung Periksa 120 Saksi terkait Kasus Korupsi Tata Kelola Minyak Mentah di Pertamina
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
Usulkan Reformasi RUU...
Usulkan Reformasi RUU Penyiaran, Fraksi Golkar: Cari Solusi yang Adaptif dan Inklusif
Berita Terkini
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
18 menit yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
40 menit yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
45 menit yang lalu
Sungai Batanghari Meluap,...
Sungai Batanghari Meluap, 30 Sekolah di Muarojambi Terendam Banjir
48 menit yang lalu
Berkah Ramadan, KPN...
Berkah Ramadan, KPN Corp Salurkan Bantuan untuk Sekolah Anak-anak Kurang Mampu
54 menit yang lalu
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
1 jam yang lalu
Infografis
2 Alasan Hamas Sudah...
2 Alasan Hamas Sudah Memiliki Kendali Penuh di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved