Teknisi Tewas Tersengat Listrik saat Perbaiki Instalasi di Rest Area Tol Surabaya-Gempol

Jum'at, 12 April 2024 - 19:24 WIB
loading...
Teknisi Tewas Tersengat Listrik saat Perbaiki Instalasi di Rest Area Tol Surabaya-Gempol
Petugas mengevakuasi jenazah Totok Santoso (39) seorang teknisi yang tewas tersengat listrik di atas minimarket di kawasan rest area KM 754 Tol Surabaya-Gempol pada Jumat (12/4/2024). Foto/Pramono P/iNewsTV
A A A
SIDOARJO - Seorang teknisi listrik bernama Totok Santoso (39) ditemukan tewas tersengat listrik saat memperbaiki instalasi di atas minimarket di kawasan rest area KM 754 Tol Surabaya-Gempol pada Jumat (12/4/2024).

Awalnya, Totok tidak diketahui telah meninggal oleh karyawan minimarket. Baru setelah lebih dari 5 jam tidak turun dari atap minimarket, karyawan mulai curiga dan memanggil polisi.

Tim rescue PMK Kabupaten Sidoarjo kemudian dihubungi untuk membantu evakuasi. Saat tim rescue melakukan pemeriksaan di atap minimarket, barulah diketahui bahwa Totok telah tewas dalam kondisi kaku.

"Kami mendapatkan telepon dari Kanit Reskrim Polsek Buduran sekitar pukul 21.00 WIB. Saat kami sampai di lokasi, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia," ujar Komandan Regu PMK Pos Buduran-Sidoarjo, Kurniawan.



Proses evakuasi yang dilakukan malam hari dan di tengah hujan gerimis berlangsung dramatis. Jenazah Totok langsung dibawa ke RS Bhayangkara Porong-Sidoarjo.

Sementara, kasus tewasnya teknisi listrik ini ditangani oleh Polsek Buduran-Sidoarjo. Untuk kepentingan pemeriksaan lebih lanjut, minimarket tempat kejadian untuk sementara ditutup. Polisi juga memasang garis polisi di lokasi kejadian.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0855 seconds (0.1#10.140)