Selama Ramadan BRI Salurkan 128.000 Paket Sembako untuk Masyarakat

Senin, 25 Maret 2024 - 22:28 WIB
loading...
Selama Ramadan BRI Salurkan 128.000 Paket Sembako untuk Masyarakat
Selama bulan Ramadan, BRI Group menyalurkan bantuan sembako sebanyak 128.011 paket kepada 144 Panti Asuhan, 36 Panti Werdha, dan masyarakat umum di seluruh wilayah Indonesia. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Selama bulan Ramadan , BRI Group menyalurkan bantuan sembako sebanyak 128.011 paket. Bantuan tersebut disalurkan kepada 144 Panti Asuhan, 36 Panti Werdha, dan masyarakat umum di seluruh wilayah Indonesia.

Setiap paket sembako berisi beras, minyak goreng, gula pasir, dan sembako lainnya. Penyaluran sembako dilakukan oleh perwakilan 18 Regional Office BRI yang tersebar di seluruh Indonesia.

Selain sembako, BRI Group juga menyalurkan bantuan berupa santunan kepada 4.600 anak yatim piatu yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.



Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengatakan, penyaluran bantuan ini merupakan kepedulian BRI Group kepada masyarakat terutama di bulan suci Ramadan 1445 H / 2024 M.

“Kami juga berharap, bantuan tersebut dapat membantu meringankan beban masyarakat terutama warga yang tinggal di Panti Asuhan, Panti Werdha, serta anak yaitim piatu,” kata Catur.

Catur menambahkan, BRI juga terus berkomitmen untuk mendorong produktivitas dan perputaran usaha AgenBRILink dengan melibatkan penyediaan paket sembako oleh warung-warung AgenBRILink.

Para AgenBRILink yang terlibat dalam penyaluran bantuan sembako ini juga terus berkordinasi dengan RT/RW setempat untuk memastikan bantuan yang diberikan dapat tersalurkan dengan aman dan tepat sasaran.



“Melalui program ini juga kami ingin mendorong perputaran usaha dan pendapatan bagi AgenBRLink,” pungkas Catur.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2974 seconds (0.1#10.140)