KRI Teluk Bintuni Angkut 70 Ton Bantuan Korban Gempa ke Palu

Rabu, 10 Oktober 2018 - 11:38 WIB
KRI Teluk Bintuni Angkut...
KRI Teluk Bintuni Angkut 70 Ton Bantuan Korban Gempa ke Palu
A A A
BELAWAN - Komandan Pangkalan Utama TNI AL-1 (Danlantamal-1) Belawan Laksamana Pertama TNI Ali Triswanto melepas KRI Teluk Bintuni dari Pelabuhan Belawan, Medan, Sumatera Utara menuju Sulawesi Tengah, Selasa (9/10/2018) petang. Kapal perang dengan nomor lambung 520 ini membawa bantuan seberat 70 ton untuk korban gempa dan tsunami di Palu, Sigi dan Donggala.

Pengiriman bantuan berupa beras, minuman mineral, mie instan, dan lain-lain merupakan hasil kerja sama Lantamal-1 Belawan dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) dan Pemerintah Kota Medan.

"Jadi kami sebelumnya umumkan kepada masyarakat, bagi yang ingin memberikan bantuan kepada saudara-saudara kita yang tertimpa musibah dapat mengumpulkan ke Mako Pangkalan Utama TNI AL-1 di Belawan," kata Laksamana Pertama TNI Ali Triswanto.

Dari Pelabuhan Belawan, KRI Teluk Bintuni menuju ke pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta untuk membawa bantuan dari warga ibu kota dan sekitarnya. Setelah itu kapal yang dipimpin oleh Letnan Kolonel Laut (P) Suroto baru berangkat ke Palu.

"Jika nanti ada elemen masyarakat atau pemerintah dari Sumatera Utara yang ingin memberikan bantuan melalui jaur laut, kita akan memohon kepada pimpinan Panglima Komando Armada–1 di Jakarta, agar dapat memberikan kapal untuk membawa bantuan tersebut," katanya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1452 seconds (0.1#10.140)