Ini Real Count KPU Dapil Banten I Terkait Perolehan Suara Caleg Petahana

Selasa, 27 Februari 2024 - 23:50 WIB
loading...
Ini Real Count KPU Dapil...
Hasil sementara hitung cepat pemilihan legislatif DPR RI di Dapil Banten 1 (Lebak-Pandeglang). Foto/Ilustrasi
A A A
BANTEN - Hasil sementara hitung cepat pemilihan legislatif DPR RI di Dapil Banten 1 (Lebak-Pandeglang) semakin menarik. Sejumlah calon petahana diprediksi gagal lolos ke Senayan.

Hasl real count seperti dilihat di situs pemilu2024.kpu.go.id, Selasa (27/2) pukul 14.30 WIB, progres suara masuk sudah mencapai 5.828 dari 7.754 TPS atau 75.16 persen.

Para caleg DPR RI akan memperebutkan jatah sebanyak 6 kursi. Dapil Banten 1 juga sebagai Dapil Neraka dimana nama besar dan para petahana juga bertarung di dapil ini.



Seperti ada politisi Golkar Adde Rosi Khoerunnisa, Rizki Aulia Rahman Natakusumah (Demokrat), dan Achmad Dimyati Natakusumah (PKS). Ahmad Dimyati sendiri merupakan orang tua Rizki Aulia Rahman.

Berdasarkan hasil real count KPU PKB masih unggul dengan raihan suara sebanyak 186.824. Diposisi kedua, Demokrat dengan suara 142.827.

Selanjutya, ada PDIP dengan suara sebanyak 92.837. Gerindra diurutan empat dengan suara 92.494, PPP urutan lima dengan dengan suara 85,352, Nasdem dengan raihan 82.269 suara, selanjutnya Golkar dengan suara 73,459 dan terakhir PKS dengan suara 63,667.

Dari data masuk tersebut, enam caleg yang bakal lolos dan mengisi kursi di Senayan yaitu pendatang baru Ahmad Fauzi dari PKB dengan perolehan 62.024-suara, petahana Rizki Aulia Rahman Natakusumah dari Partai Demokrat mendapat 74.888.

Kemudian Ali Zamroni dari Partai Gerindra meraih 37.867 suara. Tia Rahmania dari PDIP dengan perolehan 26.513 suara, Neng Siti Julaiha dari PPP dengan 34.039 suara, dan Arif Rahman dari Partai Nasdem nomor urut 1 yang mendapat 29.179 suara.

Sedangkan para petahana yang bersaing di dapil ini dari Golkar Adde Rosi Khoerunnisa meraih 39.025 suara, dari PKS Achmad Dimyati Natakusumah 35.434, Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya (PDIP)-19.450 suara dan Iip Miftahul Choiry (PPP)-28.348 suara.

“Ini merupakan fenomena menarik yang harus terus dikawal. Caleg petahana yang umumnya menguasai lumbung suara mulai tergerus,” kata Ketua Umum Aliansi Advokat Anti Hoax Zakirudin Chaniago, Selasa (27/2/2024).

Berikut perolehan suara partai dan caleg dapil Banten 1 berdasarkan suara terbanyak:

1. PKB: 186.824 suara-(Ahmad Fauzi, 62.024 suara)
2. Demokrat: 142.827 suara-(Rizki Aulia Rahman Natakusumah- 74.888 suara)
3. PDIP: 92.837 suara-(Tia Rahmania- 26.513 suara)
4. Gerindra: 92.494 suara-(Ali Zamroni- 37.867 suara)
5. PPP: Suara partai 85,352- (Neng Siti Julaiha-34.039 suara)
6. Nasdem: 82.269 suara-(Arif Rahman, 29.179 suara)
7. Golkar: 73,459 suara-(Adde Rosi Khoerunnisa-39.025 suara)
8. PKS: 63,667 suara-(Achmad Dimyati Natakusumah-35.434)
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bakamla Evakuasi 12...
Bakamla Evakuasi 12 Kru ABK Kapal Terbakar di Perairan Banten
Kapal Feri Terbakar...
Kapal Feri Terbakar di Perairan Banten, 12 ABK Berhasil Dievakuasi
Jalur Wisata Pandeglang...
Jalur Wisata Pandeglang Macet Parah, Volume Kendaraan Naik 100%
DPR ke Krakatau Steel...
DPR ke Krakatau Steel Cilegon: Dorong Industri Baja Nasional Berkembang
Ada Demo Tolak UU TNI...
Ada Demo Tolak UU TNI di Depan DPR Hari Ini, 1.824 Personel Gabungan Dikerahkan
3 Mahasiswa UI Luka-luka...
3 Mahasiswa UI Luka-luka saat Demo Tolak RUU TNI di DPR
Lewat Pagar Roboh, Mahasiswa...
Lewat Pagar Roboh, Mahasiswa Terobos Masuk Gedung DPR
Atasi Pengangguran,...
Atasi Pengangguran, DPR Dorong Keterlibatan Swasta dalam Pembangunan Daerah
Demo Pengesahan RUU...
Demo Pengesahan RUU TNI, Mahasiswa Bakar Ban di Gerbang Pancasila Gedung DPR
Rekomendasi
Baim Wong Tak Keberatan...
Baim Wong Tak Keberatan Bayar Nafkah Mut'ah Rp1 Miliar untuk Paula Verhoeven
DPR: Prabowo Akan Lanjutkan...
DPR: Prabowo Akan Lanjutkan Perbaikan Jalan Rusak Era Jokowi
Bursa Kripto OKX Masuk...
Bursa Kripto OKX Masuk Pasar Amerika Serikat
Berita Terkini
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
21 menit yang lalu
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
26 menit yang lalu
Sejumlah Ruas Jalan...
Sejumlah Ruas Jalan Macet Parah Imbas Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok
1 jam yang lalu
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
1 jam yang lalu
Long Weekend Perayaan...
Long Weekend Perayaan Paskah 2025, Tol Dalam Kota Macet di Beberapa Titik
1 jam yang lalu
Detik-detik Kopda Basar...
Detik-detik Kopda Basar Tembak 3 Polisi yang Gerebek Sabung Ayam, Umbar 8 Kali Tembakan
3 jam yang lalu
Infografis
Inggris Saat Ini Menghadapi...
Inggris Saat Ini Menghadapi Ancaman 800 Rudal Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved