Bappilu Demokrat Jakarta Minta Caleg Kawal Suara hingga Tuntas

Sabtu, 10 Februari 2024 - 21:35 WIB
loading...
Bappilu Demokrat Jakarta...
Bappilu Demokrat Jakarta meminta caleg DPRD DKI Jakarta dan DPR Dapil Jakarta mengawasi sekaligus mengawal proses pemungutan suara Pileg 2024 hingga tuntas. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Demokrat Jakarta meminta caleg DPRD DKI Jakarta dan DPR Dapil Jakarta mengawasi sekaligus mengawal proses pemungutan suara Pileg 2024 hingga tuntas.

Pengawasan dan pengawalan proses pencoblosan kertas suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS), rekapitulasi hingga penetapan hasil suara di KPU DKI penting dilakukan untuk meminimalisir kecurangan pihak lain.

"Pesta demokrasi harus kita kawal dan jaga karena Pemilu 2024 menentukan nasib bangsa ini lima tahun mendatang," ujar Sekretaris Bappilu Demokrat Jakarta Firmansyah, Sabtu (10/2/2024).

Pesta demokrasi lima tahunan harus dijaga dengan baik agar berlangsung jujur dan adil (Jurdil). Dari hasil penelusuran dan analisa tim Bappilu di seluruh Dapil Jakarta, Bappilu Demokrat Jakarta mengidentifikasi adanya indikasi beberapa potensi kecurangan yang harus diantisipasi oleh seluruh caleg Demokrat.

"Dan itu memang sedang kita awasi secara seksama. Sebab, selama masa kampanye di dapil sudah terindikasi beberapa kemungkinan kecurangan saat caleg melakukan kampanye seperti dugaan caleg yang membagi-bagikan uang, sembako, menyebar hoaks, dan isu yang menjurus upaya memecah belah masyarakat," ungkap Firmansyah.

Untuk itu, Bappilu Demokrat Jakarta sangat intensif berkoordinasi dan bekerja sama dengan Bawaslu DKI Jakarta.

Terkait pengawasan yang dilakukan Bawaslu selama masa kampanye 3 bulan terakhir, Demokrat Jakarta mengapresiasi kinerja wasit pemilu tersebut.

"Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrat DKI Jakarta sangat mengapresiasi kinerja Bawaslu DKI dalam menjalankan tugasnya mulai dari pencegahan, pengawasan bahkan penindakan yang sudah dilakukan selama ini seiring masa kampanye di Pemilu 2024," katanya.

Ketua Partai Demokrat DKI Jakarta Mujiyono optimistis mencapai target pemenangan Pemilu 2024. Terlebih, kader Demokrat Jakarta menyesaki Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) dalam mengikuti Kampanye Akbar Prabowo-Gibran, Sabtu (10/2/2024).

Menurut Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta itu, antusiasme kader Demokrat Jakarta dalam menyukseskan Pemilu 2024 baik Pilpres maupun Pileg menjadi cermin Kemenangan Bersama 2024 akan terwujud.

"Alhamdulillah, Jakarta membiru. Biru Demokrat Jakarta yang begitu indah bersama Prabowo-Gibran. Semoga keindahan ini menjadi suara yang tinggi bagi Partai Demokrat. Ini harus kita kawal sampai tuntas, jangan sampai dicurangi," tegasnya.

Pada masa tenang ini, struktur partai dan relawan Demokrat Jakarta turut membersihkan alat peraga kampanye bersama petugas lainnya di Jakarta.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Urai Kemacetan Libur...
Urai Kemacetan Libur Lebaran, Polisi Siapkan Ganjil Genap Tempat Wisata di Jakarta
Libur Lebaran, BNPB:...
Libur Lebaran, BNPB: Waspadai Banjir Rob di Jakarta pada 28 Maret-1 April 2025
Jaga Ketahanan Pangan,...
Jaga Ketahanan Pangan, Dharma Jaya Tambah Modern Channel
Pemerhati Jakarta Soroti...
Pemerhati Jakarta Soroti Pentingnya Peran Masyarakat dan Regulasi terkait Air Bersih
Pengamat dan Aktivis...
Pengamat dan Aktivis Beri Masukan Pengelolaan Air Minum di Jakarta
Dalam Sehari, 152.000...
Dalam Sehari, 152.000 Pelanggar Lalin di Jakarta Terekam Kamera ETLE
Awal 2025, Inflasi Jakarta...
Awal 2025, Inflasi Jakarta Lebih Terkendali lewat Sinergi TPID
Pramono Bakal Bangun...
Pramono Bakal Bangun Sekolah Khusus Disabilitas di Setiap Kota dan Kabupaten Jakarta
Dipangkas 50%, Anggaran...
Dipangkas 50%, Anggaran Perjalanan Dinas Pemprov Jakarta Jadi Rp175 Miliar
Rekomendasi
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
Prabowo dan Megawati...
Prabowo dan Megawati Akan Bertemu usai Lebaran, Apa yang Dibahas?
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
Berita Terkini
Kapal Feri Terbakar...
Kapal Feri Terbakar di Perairan Banten, 12 ABK Berhasil Dievakuasi
19 menit yang lalu
H+3 Lebaran 2025, Jalur...
H+3 Lebaran 2025, Jalur Gentong Tasikmalaya Ramai Lancar
25 menit yang lalu
Rekor Angkutan Lebaran...
Rekor Angkutan Lebaran 2025: KAI Daop 4 Semarang Layani Ratusan Ribu Penumpang
30 menit yang lalu
KAI Daop Surabaya Berlakukan...
KAI Daop Surabaya Berlakukan Tarif Promo 40% untuk Arus Balik Lebaran 2025
41 menit yang lalu
Arus Lalu Lintas di...
Arus Lalu Lintas di Jalur Puncak Meningkat, Polisi Berlakukan Sistem One Way
1 jam yang lalu
Tol Cipali Berlakukan...
Tol Cipali Berlakukan One Way ke Jakarta, Simak Jadwal dan Aturannya
1 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved