Bertemu Milenial Kulonprogo, Alam Ganjar Ingin Wujudkan Satu Keluarga Satu Sarjana

Selasa, 23 Januari 2024 - 08:02 WIB
loading...
Bertemu Milenial Kulonprogo,...
Muhammad Zinedine Alam Ganjar bertemu dengan anak muda Kulonprogo. Foto: MPI/Kuntadi
A A A
KULONPROGO - Muhammad Zinedine Alam Ganjar bertemu dengan anak muda Kulonprogo, Senin (22/1/2024) malam. Putera capres Ganjar pranowo ini memaparkan wacana pendidikan yang bisa mengentaskan kemiskinan.

“Jadi satu keluarga kurang mampu harus ada yang menjadi sarjana,” kata Alam Ganjar.

Menurutnya, keluarga tidak mampu perlu diberikan akses pendidikan agar ada anggota keluarganya yang menjadi sarjana.Di sini butuh ada pendatan untuk menghasilkan satu data.

Data inilah yang kemudian dijadikan dasar bagi pemerintah mendistribusikan bantuan lewat program satu keluarga satu sarjana.“Ini bisa untuk mengentaskan kemiskinan,” katanya.



Di sisi lain, Alam melihat adanya potensi anak muda Kulonprogo untuk mengembangkan kreativitasnya.Bagaimana akses pendidikan bisa merata dengan dilengkapi internet.

“Tadi sudah ngobrol anak-anak muda di sini (Kulonprogo butuh kuota internet gratis.Mereka sudah paham esensi produktivitas atau sebagai bentuk mencari lapangan kerja,” katanya.



Pemrinth perlu memberlakukan kesetaraan penddikan bagi masyarakat, kualitas sekolah ditingkatkan dan revitalisasi sekolah yang rusak.

”Creatif hub ini teman-teman bisa dapat pendidikan formal kaya semacam classes atau workshop coaching clinic atau mereka juga ada inkubasi bisnis atau tempat studio musik seni atau tempat semacam berekreasi dan olahraga,” ujarnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 3.1995 seconds (0.1#10.140)