Terlibat Aksi Perampokan, Pemuda di Way Kanan Diringkus Polisi

Kamis, 14 Desember 2023 - 14:22 WIB
loading...
Terlibat Aksi Perampokan,...
Seorang pemuda berinisial AT (23) warga Kampung Gunung Waras, Kecamatan Pakuan Ratu, Kabupaten Way Kanan ditangkap polisi. Foto/Ist
A A A
WAY KANAN - Satreskrim Polres Way Kanan bersama Polsek Pakuan Ratu meringkus pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) di Jalan Portal Dusun Bakung, Kampung Sukabumi Kecamatan Pakuan Ratu, Kabupaten Way Kanan, Kamis (14/12/2023).

Tersangka inisial AT (23) berdomisili di Kampung Gunung Waras, Kecamatan Pakuan Ratu, Kabupaten Way Kanan.

Kasat Reskrim Way Kanan AKP Mangara menjelaskan peristiwa curas yang menimpa korban bernama Nur Efendi itu terjadi pada Rabu 29 November 2023 sekitar pukul 21.40 WIB.

"Saat itu korban bersama dengan istri korban mengendarai sepeda motor dan beriringan dengan rekan korban Roni melintas di Jalan Portal Dusun Bakung Kampung Sukabumi Kecamatan Pakuan Ratu Kabupaten Way Kanan," jelas Mangara.



"Setelah itu korban berpapasan dengan pelaku yang berjumlah dua orang dan mengendarai satu unit sepeda motor," sambungnya.

Kemudian seorang pelaku yang duduk di belakang bertanya arah jalan kepada Roni lalu seketika pelaku yang duduk di belakang langsung mematikan sepeda motor milik korban dan melepas kunci kontak yang menempel di motor korban.

"Saat itulah pelaku langsung mengancam dan mengambil handphone milik korban dan rekannya, setelah berhasil pelaku pergi dari TKP," ungkapnya.

Pihaknya berhasil menangkap pelaku setelah melakukan penyelidikan dan didapatlah lokasi persembunyiannya. Atas informasi tersebut petugas gabungan dari Tekab 308 Presisi Satreskrim Polres Way Kanan dan Polsek Pakuan Ratu Polres Way Kanan langsung melakukan penangkapan.

"Saat ditangkap tersangka sedang tidur di dalam kamar indekos. Saat itu juga langsung kita amankan," ungkapnya.

"Atas perbuatannya pelaku dapat diancam dengan pasal 365 KUHP tentang pencurian dan kekerasan dengan hukuman penjara maksimal 9 tahun penjara,” pungkasnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Keluarga Polisi Tewas...
Keluarga Polisi Tewas Ditembak di Way Kanan Minta Pelaku Dihukum Berat
Hujan Deras Iringi Pemakaman...
Hujan Deras Iringi Pemakaman Bripka Petrus, Polisi yang Tewas Ditembak saat Gerebek Judi Sabung Ayam
5 Fakta Penembakan Polisi...
5 Fakta Penembakan Polisi di Lampung, dari Kronologi hingga Proses Investigasi
Kematian Tragis 3 Polisi...
Kematian Tragis 3 Polisi di Way Kanan: Ditembak dari Depan saat Gerebek Judi Sabung Ayam, Ini Hasil Autopsinya!
3 Polisi Tewas Ditembak...
3 Polisi Tewas Ditembak saat Gerebek Sabung Ayam Dimakamkan Hari Ini setelah Autopsi
3 Polisi Tewas Tertembak...
3 Polisi Tewas Tertembak saat Gerebek Judi Sabung Ayam di Way Kanan
Ratusan Rumah Warga...
Ratusan Rumah Warga di Tulang Bawang Lampung Terendam Banjir 70 Cm
Penampakan Musisi Fariz...
Penampakan Musisi Fariz RM Ditangkap Karena Narkoba
Bacok Penjaga Sekolah...
Bacok Penjaga Sekolah SLB Negeri 1, Lima Perampok Gasak Laptop dan Komputer
Rekomendasi
Cara Memperbaiki YouTube...
Cara Memperbaiki YouTube Tiba-tiba Memutar Shorts
Sinyal Misterius Jonatan...
Sinyal Misterius Jonatan Christie Bikin Heboh: Pensiun Atau Keluar dari Pelatnas?
Menteri Hukum Tegaskan...
Menteri Hukum Tegaskan Bukan Keinginan Prabowo Percepat Pembahasan RUU TNI
Berita Terkini
Keluarga Polisi Tewas...
Keluarga Polisi Tewas Ditembak di Way Kanan Minta Pelaku Dihukum Berat
44 menit yang lalu
Hujan Deras Iringi Pemakaman...
Hujan Deras Iringi Pemakaman Bripka Petrus, Polisi yang Tewas Ditembak saat Gerebek Judi Sabung Ayam
1 jam yang lalu
Pengamat dan Aktivis...
Pengamat dan Aktivis Beri Masukan Pengelolaan Air Minum di Jakarta
8 jam yang lalu
Bapera Lantik Pengurus...
Bapera Lantik Pengurus DPP dan Santuni 20.000 Anak Yatim
8 jam yang lalu
Polsek Kayangan Lombok...
Polsek Kayangan Lombok Utara Dibakar Massa
9 jam yang lalu
Kejari Muara Enim Geledah...
Kejari Muara Enim Geledah Kantor PMI terkait Dugaan Penyelewengan Dana Hibah
9 jam yang lalu
Infografis
Muhammadiyah Masuk 10...
Muhammadiyah Masuk 10 Organisasi Keagamaan Terkaya di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved