Tertimpa Pohon Tumbang, Lansia di Tana Toraja Tewas

Selasa, 12 Desember 2023 - 13:02 WIB
loading...
Tertimpa Pohon Tumbang, Lansia di Tana Toraja Tewas
Jasad Yohanis Parrangan (72) warga Dusun Bena, Kelurahan Buntu Masakke, Kecamatan Sangalla, Tana Toraja yang tewas tertimpa pohon tumbang. Foto/Jufri Tonapa/iNewsTV
A A A
TANA TORAJA - Yohanis Parrangan (72) warga Dusun Bena, Kelurahan Buntu Masakke, Kecamatan Sangalla, Tana Toraja , Sulawesi Selatan tewas tertimpa pohon tumbang, Senin (11/12/2023).

Sebelum tewas korban sempat dilarikan ke RSUD Lakipadada. Namun nahas, karena luka yang cukup parah, nyawa korban akhirnya tidak tertolong.

Informasi diperoleh menyebutkan, peristiwa nahas itu terjadi ketika hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah tersebut. Tiba-tiba, pohon yang berada di samping rumah Yohanis roboh dan menimpanya.



Pasalnya, kondisi cuaca ekstrem dengan hujan deras dan angin kencang membuat banyak pohon tumbang di sejumlah wilayah Tana Toraja.

"Korban sempat dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan, namun nyawanya tidak tertolong," ungkap personel Polsek Sangalla Brigpol Zaitun, Selasa (12/11/2023).

Sebagian besar wilayah Tana Toraja dan Toraja Utara telah diguyur hujan lebat selama lebih dari seminggu.

Ia menambahkan kondisi cuaca yang tidak menentu ini juga menyebabkan tanah menjadi labil dan pohon-pohon tumbang menjadi ancaman bagi warga setempat.

"Kejadian tragis ini menjadi peringatan serius terhadap masyarakat untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan," pungkasnya.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4177 seconds (0.1#10.140)