Partai Golkar Resmi Usung Dedi Mulyadi sebagai Cagub Jabar

Rabu, 27 Desember 2017 - 19:03 WIB
Partai Golkar Resmi...
Partai Golkar Resmi Usung Dedi Mulyadi sebagai Cagub Jabar
A A A
BANDUNG - DPP Partai Golkar akhirnya menetapkan Dedi Mulyadi sebagai kandidat calon gubernur Jawa Barat (Jabar) pada ajang Pilgub Jabar 2018. Ketetapan tersebut sekaligus mengakhiri polemik yang sempat berkembang di internal Partai Golkar Jabar pascapengusungan Ridwan Kamil-Daniel Mutaqien Syafiuddin yang berakhir pada pencabutan dukungan.

Pengusungan Dedi Mulyadi ditandai dengan penyerahan surat keputusan (SK) pengusungan yang diberikan Koordinator Pemenangan Pemilu Wilayah I DPP Partai Golkar Nusron Wahid kepada Dedi Mulyadi di aula Kantor DPD Partai Golkar Jabar di Jalan Maskumambang, Kota Bandung, Rabu (27/12/2017).

"(Keputusan) ini dilakukan demi mengakhiri polemik. Kami ketahui Jawa Barat ini merupakan etalase politik nasional, maka ritmenya harus dijaga dengan baik. Kemenangan Partai Golkar di Jabar akan membawa aura kemenangan partai secara nasional," ungkap Nusron.

Menurut Nusron, berdasarkan hasil rapat terakhir di DPP Partai Golkar, Dedi Mulyadi diberikan keleluasaan penuh untuk menjalin koalisi, termasuk mencari pasangan di ajang Pilgub Jabar 2018. "SK berisi penugasan menjadi cagub atau cawagub sekaligus mencari pasangannya," katanya.

Nusron menjelaskan, pengusungan Dedi Mulyadi sebagai cagub/cawagub Jabar didasari alasan bahwa Partai Golkar harus berkoalisi jika ingin mengusung kandidat. Sejauh ini, kata Nusron, partainya telah menjalin komunikasi intensif dengan Partai Demokrat dan PDIP.

Bahkan, Nusron menyebut, bangunan koalisi kemungkinan besar terjalin dengan kedua partai tersebut. Namun, Nusron menegaskan, jika Partai Golkar berkoalisi dengan Demokrat yang telah mengusung Deddy Mizwar, Dedi Mulyadi harus diusung sebagai cagub dan Deddy Mizwar sebagai cawagub.

"Karena suara kita lebih banyak, karakter Dedi Mulyadi pun lebih petarung ketimbang Deddy Mizwar," sebutnya seraya mengatakan, soal popularitas dan elektabilitas hanyalah masalah waktu.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0954 seconds (0.1#10.140)