Tas Diduga Berisi Bom Hebohkan Pengunjung Pusat Perbelanjaan Cimahi

Senin, 18 Desember 2017 - 20:42 WIB
Tas Diduga Berisi Bom Hebohkan Pengunjung Pusat Perbelanjaan Cimahi
Tas Diduga Berisi Bom Hebohkan Pengunjung Pusat Perbelanjaan Cimahi
A A A
CIMAHI - Sebuah tas yang diduga berisi bom sempat membuat kaget warga dan pengunjung pusat perbelanjaan di Jalan Gandawijaya, Kelurahan Setiamanah, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Senin (18/12/2017).

Tas berwarna abu-bu itu tepat diletakan tidak jauh dari pot bunga tepatnya di depan toko pakaian distro "Shut Up Ambitios". Pertama kali yang menemukan tas tersebut adalah seorang tukang parkir yang biasa bertugas di wilayah tersebut. "Saya pertama kali melihat tas itu sekitar pukul 09.00 WIB," kata tukang parkir bernama Jaya (40).

Dia menjelaskan, setelah memperhatikan cukup lama tas itu tidak ada yang mengambil atau pun ada yang merasa kehilangan. Karena khawatir dan takut terjadi apa-apa, dirinya kemudian melaporkan temuan itu ke anggota Polsek Cimahi.

Polisi yang mendapat laporan tersebut langsung turun ke lokasi penemuan tas. Kemudian memasang garis polisi serta melakukan olah TKP dan memintai keterangan sejumlah warga termasuk saksi-saksi yang berada di lokasi kejadian.

Setelah melakukan sterilisasi di lokasi, tas tersebut kemudian dibuka oleh anggota Tim Jihandak Satuan Intel Polres Cimahi. Setelah dibuka isi tas telihat seperti lembaran kardus dan di atasnya terdapat kelopak bunga mawar berwarna merah dan pink.

Barang-barang tersebut kemudian dikeluarkan dan ditemukan satu buah tas kantongan segi empat berukuran besar warna coklat dan di bawahnya terdapat lempengan batu bata merah.

"Tidak ada bom di tas itu dan hanya ada barang-barang seperti tas dan bunga," ungkap Kanit Reskrim Polsek Cimahi AKP Nana Supriatna yang menyebutkan pihaknya sempat kaget saat mendapat laporan penemuan tas ini.

Pihaknya masih menelusuri siapa pelaku atau pemilik tas yang membuat heboh tersebut untuk mengungkap motif mengapa ditinggalkan begitu saja. Apakah tas itu tertinggal milik warga yang sedang belanja atau milik oknum yang hanya ingin membuat heboh.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2869 seconds (0.1#10.140)