Ribuan Jemaah Banjiri Alun-alun Besuki Ikuti Sholawat Kebangsaan

Jum'at, 17 November 2023 - 21:12 WIB
loading...
Ribuan Jemaah Banjiri...
Ribuan jemaah mengikuti sholawat kebangsaan di Alun-alun Besuki, Kabupaten Situbondo. Foto/iNews TV/Riski Amirul Ahmad
A A A
SITUBONDO - Ribuan jemaah membanjiri Alun-alun Besuki, Kabupaten Situbondo, untuk mengikuti sholawat kebangsaan menjemput ganjaran dan keberkahan. Sholawat ini dipimpin KH. Muhammad Ali Shodiqin, pendiri Mafia Sholawat.



Lantunan sholawat dan doa bersama dipimpin kiai yang akrab disapa Gus Ali Gondrong tersebut, berlangsung dengan penuh semangat dan sangat khusyuk. Gus Ali Gondrong mengaku baru pertama kali ini hadir di Kabupaten Situbondo.



Dalam acara tersebut, Gus Ali Gondrong berpesan, di tahun politik ini seluruh elemen anak bangsa tetap menjaga rasa persaudaraan meski beda pilihan. "Saat ini memasuki masa krusial, untuk memilih dan menentukan pemimpin masa depan," tegasnya.



Dia menambahkan, jika Indonesia ingin unggul dan masyarakatnya makmur, maka diperlukan paket yang lengkap. Paket lengkap itu ada pada pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, pasangan capres dan cawapres nomor tiga.



Ketua panitia sholawat kebangsaan menjemput ganjaran dan keberkahan, Ahmad Zarkasyi mengatakan, selain bersholawat para jemaah juga diajak melakukan rukyah massal. "Diharapkan, lewat rukyah massal ini penyakit ditubuh hilang dan hal-hal negatif ditubuh ke luar," tegasnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3142 seconds (0.1#10.140)