Akhirnya Bupati Karawang Adopsi Bayi Malang yang Dibuang Orangtuanya

Senin, 30 Oktober 2017 - 12:26 WIB
Akhirnya Bupati Karawang Adopsi Bayi Malang yang Dibuang Orangtuanya
Akhirnya Bupati Karawang Adopsi Bayi Malang yang Dibuang Orangtuanya
A A A
KARAWANG - Bupati Karawang, Jawa Barat, Cellica Nurachadiana mengadopsi bayi malang yang dibuang orangtuanya di pinggir jalan dekat jembatan Sungai Citarum Desa Sukaharja, Kecamatan Telukjambe Timur, Jumat 27 Oktober 2017 lalu. Bahkan Cellica sudah memberikan nama untuk bayi tersebut yaitu Muhammad Kinan Rahardian. Bayi yang banyak diperebutkan orang tersebut akan resmi tinggal di rumah dinas bupati mulai, Rabu (30/10/2017).

"Iya saya putuskan untuk merawat bayi tersebut sebagai pemerintah dan juga sebagai ibu rumah tangga. Bayi ini kan banyak direbutkan orang jadi saya memutuskan untuk mengasuh bayi tersebut hingga orang tua sebenarnya mau mengambilnya. Pemerintah kan punya tugas untuk merawat anak yang terlantar ini yang mendasari saya untuk merawat bayi tersebut," kata Cellica, Senin (30/10/2017).

Menurut Cellica, dia mengetahui banyak kalangan di Karawang yang berminat untuk mengadopsi bayi tersebut. Hanya saja demi kebaikan bayi tersebut dan juga menghindari polemik terkait siapa yang berhak untuk mengasuh bayi tersebut akhirnya dia bersedia merawat bayi tersebut.

"Jadi bukan saya adopsi hanya saya rawat sampai ada orang tua kandungnya yang mengambilnya. Tapi siapapun orang tuanya harus di tes DNA untuk membuktikan jika dia orang tua kandung," katanya.

Beberapa pejabat tinggi di Karawang banyak yang berminat untuk mengadopsi bayi tersebut seperti Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Ade Sudiana, Dirut RSUD Karawang, Asep Hidayat Lukman, serta Kapolres Karawang AKBP Ade Ary Syam Indradi.

Seperti diketahui seorang bayi jenis kelamin laki-laki ditemukan warga tergeletak di pinggi jembatan Sungai Citarum di Desa Sukaharja, Kecamatan Telukjambe Timur.

Saat ditemukan kondisi bayi yang diduga sengaja dibuang orang tuanya tersebut, disimpan didalam kardus dan masih terlihat tali pusarnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7093 seconds (0.1#10.140)