Massa Aksi Bela Palestina Penuhi Jalan Medan Merdeka Selatan, Polisi Tak Rekayasa Lalin

Sabtu, 28 Oktober 2023 - 10:17 WIB
loading...
Massa Aksi Bela Palestina...
Ribuan masyarakat yang tergabung dalam KIBBM tumpah ruah di depan Kedubes Amerika Serikat untuk menggelar aksi damai membela Palestina, Sabtu (28/10/2023). Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ribuan masyarakat yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bela Baitul Maqdis (KIBBM) tumpah ruah di depan Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat untuk menggelar aksi damai membela Palestina , Sabtu (28/10/2023).

Kasi Humas Polres Jakarta Pusat, AKP Dwi Hardono mengatakan tidak ada rekayasa lalu lintas (lalin) selama aksi tersebut berlangsung. Namun, pihaknya tetap memberlakukan hal tersebut secara situasional dengan melihat eskalasi massa.

Lebih lanjut, Dwi Hardono mengungkapkan sebanyak 2.098 personel gabungan dari Polda Metro Jaya dan Porles Jakarta Pusat turut dikerahkan untuk mengamankan aksi tersebut.

"Kekuatan personel sebanyak 2.098, tidak ada rekayasa arus lalin. Situasional sesuai eskalasi," ucapnya.

Sebagai informasi, sebanyak 500 ribu orang akan menghadiri aksi yang digelar di depan Kedubes Amerika Serikat. Mayoritas berasal dari wilayah Jabodetabek, namun ada juga yang sengaja datang dari luar Pulau Jawa. Hal tersebut diungkap pimpinan aksi damai bela Palestina, Ustaz Bachtiar Nasir.

"Ya terdata ada sekitar 500 ribu dari data semalam yang kita kumpulkan dari panitia. Dan mereka dari Jakarta mayoritas, sekitar Jabodetabek tapi ada Purwakarta, Bandung, Subang sampai ke Pariangan Timur, juga ada yang dari luar Jawa. Selain dari Solo Surabaya, ada juga dari Kalbar, Sulawesi, dari Sumatera, Lampung terutama yang dekat," kata Ustaz Bachtiar Nasir saat ditemui di lokasi aksi, Jakarta Pusat, Sabtu (28/10/2023).

Ustaz Bachtiar Nasir yang juga ketua Koalisi Indonesia Bela Baitul Maqdis (KIBBM) mengatakan aksi sengaja dilakukan di depan Kedubes Amerika Serikat. Karena menurutnya, Pemerintah Amerika Serikat turut mendukung pembantaian yang dilakukan Israel ke Palestina.



"Ya mereka datang ke sini untuk ikut dalam rangka menekan pemerintah Amerika Serikat di depan kedutaan ini karena nyatanya Pemerintah Amerika telah mendukung genosida, pembantaian di Palestina. Bahkan mendatangkan uangnya, senjatanya, medianya, tentaranya dan amunisinya, bahkan juga sekutu sekutunya," ucapnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Unjuk Rasa di Depan...
Unjuk Rasa di Depan Kantor KPU Pesawaran Lampung Ricuh
Jelang Lebaran, Ratusan...
Jelang Lebaran, Ratusan Warga Desa Gading Mojokerto Unjuk Rasa Tuntut Pencairan Tabungan Koperasi
Lagu Bayar Bayar Bayar...
Lagu Bayar Bayar Bayar Dihapus Karena Dugaan Intimidasi, Massa Gelar Aksi Solidaritas Band Sukatani di Purbalingga
Indonesia Peace Convoy...
Indonesia Peace Convoy di Kudus Gelorakan Semangat Rekonstruksi Gaza Palestina
Karangan Bunga Pramono-Doel...
Karangan Bunga Pramono-Doel di Balai Kota Dirusak Oknum Massa Aksi Indonesia Gelap
Pengunjuk Rasa Indonesia...
Pengunjuk Rasa Indonesia Gelap Abaikan Imbauan Polisi, Orator: Bapak Mending Diam Aja
Mahasiswa USU Demo Turun...
Mahasiswa USU Demo Turun ke Jalan, Desak Inpres Efisiensi Anggaran Dievaluasi
Demo Mahasiswa Bakar...
Demo Mahasiswa Bakar Ban, Patung Kuda Arah Istana Ditutup
Dukung Palestina Merdeka,...
Dukung Palestina Merdeka, IPC Konvoi Tempuh Jakarta-Kudus Sejauh 530 Km
Rekomendasi
Disney Tunda Drama Terbaru...
Disney Tunda Drama Terbaru Kim Soo Hyun, Takut Rugi Besar
Jadwal Australia vs...
Jadwal Australia vs Timnas Indonesia: Terbanglah Tinggi Garuda
Mudik Lebaran, Komisi...
Mudik Lebaran, Komisi VI DPR Minta BUMN Pastikan Kesiapan Jalan hingga Rest Area
Berita Terkini
Harlah PP IPNU Ke-71...
Harlah PP IPNU Ke-71 Dukung Pengembangan Generasi Muda Muslim yang Kritis dan Berwawasan Luas
2 jam yang lalu
3 Polisi Tewas Tertembak...
3 Polisi Tewas Tertembak saat Gerebek Judi Sabung Ayam di Way Kanan
3 jam yang lalu
Anggota Dewan Partai...
Anggota Dewan Partai Perindo Serap Aspirasi Warga Donggala, UMKM hingga Bantuan Sosial Jadi Sorotan
4 jam yang lalu
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Punya Staf Khusus, Yustinus Prastowo, Chico Hakim, hingga Firdaus Ali
4 jam yang lalu
Pramono Anung Akhirnya...
Pramono Anung Akhirnya Mau Tempati Rumah Dinas, Ternyata Ini Alasannya
5 jam yang lalu
BSI Salurkan Bantuan...
BSI Salurkan Bantuan untuk Pesantren dan Anak Yatim di Bukittinggi
5 jam yang lalu
Infografis
Forum Rektor PTMA Serukan...
Forum Rektor PTMA Serukan Gelar Aksi Bela Palestina Besok
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved