Rapat Konsolidasi Dipimpin HT, DPW Perindo Sulteng: Kita Semakin Semangat dan Optimistis

Minggu, 08 Oktober 2023 - 09:20 WIB
loading...
Rapat Konsolidasi Dipimpin...
Ketua DPW Partai Perindo Sulawesi Tengah (Sulteng) yang juga Bacaleg DPRD Provinsi Sulteng Dapil Donggala-Sigi, Mahfud Masuara. Foto/
A A A
PALU - Ketua DPW Partai Perindo Sulawesi Tengah (Sulteng) yang juga Bacaleg DPRD Provinsi Sulteng Dapil Donggala-Sigi, Mahfud Masuara menegaskan bahwa pihaknya optimistis bisa memenangkan Pemilu 2024.

Menurutnya hal tersebut sejalan dengan target Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) yang disampaikan dalam rapat Konsolidasi Partai Perindo se-Sulawesi Tengah (Sulteng) di Kota Palu, pada Sabtu (7/10/2023).

"Kita semangat dan optimis berikhtiar untuk menang di 2024. Apa yang disampaikan Ketua Umum itu semakin menambah keyakinan kita dalam memilih Partai Perindo," kata Mahfud Masuara.

"Akan mengurusi soal-soal kesejahteraan rakyat, dan tentunya ini semakin membuat semangat untuk kerja, menemui orang, untuk mensosialisasikan diri dan partai," tambahnya.



Mahfud menambahkan Perindo Sulteng juga menjadi semakin bersemangat dalam menggerakan mesin partai dalam menghadapi Pemilu 2024 ini.

"Sebab, sangat jelas apa yang disampaikan Ketua Umum tadi begitu bagus untuk pengurus dan kader yang lain. Insya Allah kedepannya tinggal menghitung hari, Perindo sangatlah layak untuk memenangkan pertempuran di Pemilu 2024," pungkasnya.

Sebelumnya, dalam kegiatan tersebut HT sempat memberikan semangat kepada pengurus, kader dan Bacaleg agar senantiasa siap selalu menghadapi Pemilu 2024 mendatang.

"Saya lihat caleg-caleg di Provinsi Sulawesi Tengah, sudah siap. Jadi saya sampaikan optimis target peroleh suara dua digit kursi dewan di sini bisa dicapai," kata HT usai memimpin rapat konsolidasi.

Meski demikian, HT mengingatkan kepada seluruh kader untuk tetap saling berkolaborasi atau mengisi antar Bappilu Pusat dan Daerah.

"Khususnya para pengurus-pengurus daerah dengan Bappilu pusat. Semua dalam mencapai target-target tersebut bisa tetap selalu semangat," ungkap HT.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
Unik! Perindo Sulteng...
Unik! Perindo Sulteng Gelar Turnamen Sepak Bola Liga Ramadan, Nama Tim dari Makanan Takjil
Siap Kolaborasi Sejahterakan...
Siap Kolaborasi Sejahterakan Daerah, Partai Perindo Papua Tengah Mantapkan Transformasi dan Kaderisasi
DPW Perindo Sulteng...
DPW Perindo Sulteng Pacu Konsolidasi, Mahfud Masuara: Penguatan Struktur Menangkan Pemilu 2029
Densus 88 Amankan Tiga...
Densus 88 Amankan Tiga Terduga Teroris Jaringan MIT di Palu
Bea Cukai dan BNN Bongkar...
Bea Cukai dan BNN Bongkar Penyelundupan 19 Kilogram Sabu di Perairan Palu
Survei Indikator: Ahmad...
Survei Indikator: Ahmad Ali-AKA Semakin Dekat Kemenangan
Ahmad Ali Resmikan Pasar...
Ahmad Ali Resmikan Pasar Murah Relawan Lentera Kasih di Tentena, Ribuan Warga Antusias
Dukungan Ahmad Ali-Abdul...
Dukungan Ahmad Ali-Abdul Karim Meningkat di Parigi Moutong
Rekomendasi
Weak Hero Class 2 Tayang...
Weak Hero Class 2 Tayang Perdana 25 April, Park JI Hoon Kembali sebagai Yeon Si Eun
Risiko Resesi Amerika...
Risiko Resesi Amerika Semakin Besar, Begini Isi Ramalan Goldman Sachs
Dasco Beri Bocoran Ada...
Dasco Beri Bocoran Ada Investor Asal Qatar Masuk Danantara
Berita Terkini
Melihat Peran Mantan...
Melihat Peran Mantan Laskar Pangeran Diponegoro Dalam Penyebaran Islam di Malang Raya
1 jam yang lalu
Jatimulya Diterjang...
Jatimulya Diterjang Banjir Satu Meter, Banyak Pengendara Motor yang Mogok
1 jam yang lalu
Festival Balon Udara...
Festival Balon Udara Wonosobo, Tradisi Lebaran yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
1 jam yang lalu
Urai Kemacetan Arus...
Urai Kemacetan Arus Balik Lebaran, Tol Japek II Selatan Segmen Sadang-Bojongmangu Dibuka
2 jam yang lalu
Lalu Lintas di Tol Japek...
Lalu Lintas di Tol Japek Arah Jakarta Macet, Contraflow Diberlakukan di KM 55-47
3 jam yang lalu
Volume Kendaraan di...
Volume Kendaraan di GT Kalikangkung Tembus 25.000 Kendaraan Malam Ini
4 jam yang lalu
Infografis
Kantong Teh Melepaskan...
Kantong Teh Melepaskan Jutaan Mikroplastik dan Diserap Sel Usus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved