Bupati Hamim Pou Janjikan Rumah Layak untuk Nenek Oni

Rabu, 29 April 2020 - 22:06 WIB
loading...
Bupati  Hamim Pou Janjikan Rumah Layak untuk Nenek Oni
Bupati Hamim Pou Janjikan Rumah Layak untuk Nenek Oni
A A A
SUWAWA - Mendapat informasi ada warga yang membutuhkan bantuan, langsung menjadi perhatian Bupati Bone Bolango Hamim Pou. Bupati bergerak cepat, memberikan bantuan dan menyantuni warganya. Bupati menegaskan, membantu sesama adalah kewajiban.

Adalah Mince Djafar (Bibi Oni) wanita paru baya yang tnggal di Dusun II Desa Olohuta Barat didatangi langsung oleh Bupati, didampingi camat Kabila Nixon Adolong serta kepala desa Olohuta Barat Rabu (29/4/2020) di kediamannya. Kehadiran Bupati disana karena informasi dari masyarakat Oma Oni, wanita tua yang berprofesi sebagai tukang urut dan tinggal sendirian.

"Banyak yang kurang mendapat perhatian dari pemerintah, jika tidak ada yang memberitahu. Hal yang terjadi pada nenek ini, beliau sendirian dan hanya menumpang tanah orang," ungkap Bupati.

"Maka saya sudah minta Kades untuk membangun rumah nenek ini dari dana desa, keluarga pemilik tanah saya minta sekiranya bisa menghibahkan tanah setidaknya 5x6 meter insya Allah. Jika keluarga ada yang merasa keberatan karena tanah masih milik keluarga, maka saya meminta ijin utk membeli 5x6 utk rumah nenek tersebut insya Allah,"terang Bupati dan menegaskan, membantu sesama adalah kewajiban kita.

Langkah cepat Bupati yang langsung merespon aduan warga pun diapresasi Herdi Botutihe, dikutip dalam laman sosial media portal Gorontalo, Herdi mengucapkan terima kasih atas perhatian pemerintah daerah.

"Assalamualaikum segala puji Bagi Allah Swt..Berkat Do'a semuanya Alhamdulilliah Bupati Bone bolango Yth. Dr. Hi. Hamim Pou, S.Kom MH,bersama Camat pak Nikso,Kepala Desa Pak Sarjon Bersama beberapa orang Aparat Desa meninjau langsung kerumah beliau ibu Mince Djafar(Bibi Oni)Hari Rabu,29 April 2020 Pukul 12.30 Wita, yang Terletak di Dusun II Desa Dutohe Barat Kec. Kabila sekaligus menyerahkan Bantuan yang Insya Allah Sangat bermanfaat bagi beliau..Sy atas nama Pribadi & Keluarga Bibi Oni mengucapkan banyak Terimah Kasih atas semua Perhatian & Bantuan Pemerintah Kabupaten, Kecamatan, Desa Dutohe barat serta para Dermawan yang sudah berniat mengimfakkan sebagian Hartanya kepada Bibi Oni, Semoga Niat Tulusnya bisa terwujud untuk disalurkan langsung kepada Beliau,"tulisnya di salah satu akun portal tersebar di Gorontalo
(atk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1370 seconds (0.1#10.140)