Danpomdam Jaya: Oknum TNI Penyebab Tabrakan Beruntun di Tol Layang MBZ Diperiksa

Sabtu, 09 September 2023 - 18:23 WIB
loading...
Danpomdam Jaya: Oknum...
Danpomdam Jaya Kolonel Cpm Irsyad Hamdie Bey Anwar mengatakan, oknum TNI berinisial GDW,29, penyebab kecelakaan beruntun di Tol Layang MBZ jalani pemeriksaan. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Penyidik Pomdam Jaya telah memeriksa oknum TNI berinisial GDW (29) pengemudi yang melawan arah di Tol Layang Mohammed bin Zayed (MBZ) KM 25 arah Cikampek. Akibatnya tujuh kendaraan mengalami tabrakan beruntun di jalan tersebut pada Sabtu (9/9/2023) pagi.

"Sudah (diperiksa). Masih kita dalami satuan mana," kata Danpomdam Jaya Kolonel Cpm Irsyad Hamdie Bey Anwar saat dihubungi, Sabtu (9/9/2023).

Kendati demikian, Irsyad belum dapat merinci apakah ada penahanan terhadap GDW. Sebab sampai saat ini penyidik masih melakukan pemeriksaan. "Masih dalam pemeriksaan," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, tabrakan beruntun terjadi akibat pengendara mobil Yaris melawan arah di Tol Layang Mohammed bin Zayed (MBZ) KM 25 arah Cikampek. Akibat kejadian ini tiga orang mengalami luka-luka dan harus dilarikan ke rumah sakit terdekat.



Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Bekasi Iptu Carmin mengatakan pengemudi telah dijemput oleh kesatuannya. Kasus itu juga telah dilimpahkan ke Polisi Militer Kodam Jayakarta. "Habis Zuhur tadi (dijemput), kasus sudah dilimpah ke Pomdam Jaya," kata Carmin.

Kepala Induk PJR Tol Jakarta-Cikampek Kompol Rikky Akmaja mengatakan, saat kejadian mobil Yaris hitam yang dikemudikan pelaku melaju melawan arah. "Betul kendaraan Yaris hitam tiba-tiba melawan arah belum diketahui penyebabnya," sambungnya.



Sementara itu, akibat kecelakaan ini, dia mengatakan sebanyak tiga orang harus dilarikan ke Rumah Sakit (RS). Untuk seluruh kendaraan yang terlibat kecelakaan juga sudah diamankan, agar arus lalu lintas Jalan Layan MBZ kembali normal. "Sebanyak 7 kendaraan yang terlibat, dengan korban 1 luka berat, 2 luka ringan di evakuasi ke RS Siloam Bekasi," katanya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Satu dari Tiga Penumpang...
Satu dari Tiga Penumpang Avanza yang Terjun ke Sungai Lae Kombih Ditemukan Tewas
Kecelakaan Beruntun...
Kecelakaan Beruntun di Tol Jagorawi KM 22+200, Lalu Lintas Arah Jakarta Padat
Pengacara Bawa Pistol...
Pengacara Bawa Pistol dan Senapan hingga Sabu Jadi Tersangka dan Dijerat Pasal Berlapis
Gara-gara Kecelakaan...
Gara-gara Kecelakaan di Senen, Pengacara Ditangkap Ketahuan Bawa Senpi dan Narkoba
Tragis! Balita di Malang...
Tragis! Balita di Malang Tewas Terlindas Truk Tak Kuat Menanjak
PN Jakbar Gelar Sidang...
PN Jakbar Gelar Sidang Kecelakaan Lalin, Keluarga Korban Minta Keadilan Ditegakkan
Kecelakaan Mobil vs...
Kecelakaan Mobil vs Truk Tangki di Mojokerto: Ibu Hamil Alami Patah Kaki, Evakuasi Berlangsung Dramatis
Rekonstruksi 3 Polisi...
Rekonstruksi 3 Polisi Ditembak Mati di Arena Sabung Ayam Way Kanan Digelar Besok
Tabrakan Beruntun di...
Tabrakan Beruntun di Tol Cijago, Sopir Truk Boks Logistik Minimarket Diamankan
Rekomendasi
Jaksa Hadirkan Keluarga...
Jaksa Hadirkan Keluarga Zarof Ricar Makelar Kasus Ronald Tannur di Pengadilan
Yuke Bassist Dewa 19...
Yuke Bassist Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil hingga Tak Sadarkan Diri
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
Berita Terkini
Pemalsuan STNK Mobil...
Pemalsuan STNK Mobil untuk Jaminan Gadai Dibongkar, Begini Modusnya
1 jam yang lalu
Rampok Minimarket, Oknum...
Rampok Minimarket, Oknum Polisi di Kudus Ditangkap Polres Pati
2 jam yang lalu
Satu dari Tiga Penumpang...
Satu dari Tiga Penumpang Avanza yang Terjun ke Sungai Lae Kombih Ditemukan Tewas
3 jam yang lalu
Profil Brando Susanto,...
Profil Brando Susanto, Anggota DPRD Jakarta yang Meninggal Dunia saat Hadiri Acara Partai
3 jam yang lalu
Jelang Hari Tari Sedunia,...
Jelang Hari Tari Sedunia, Rombongan Sanggar Tari dari Banyuwangi Sambangi Rumah Jokowi
3 jam yang lalu
Viral Harimau Sumatera...
Viral Harimau Sumatera Muncul di Kawasan Pelitung, Dumai, Ini Penampakannya!
4 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved