Hadiri HUT ke-525 Kuningan, Ridwan Kamil Ungkap Hasil Pencapaian Pimpin Jabar

Sabtu, 02 September 2023 - 19:43 WIB
loading...
Hadiri HUT ke-525 Kuningan,...
Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, Foto/iNews TV/Miftahudin
A A A
KUNINGAN - Peringatan hari jadi ke-525 Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, terasa sangat istimewa karena dihadiri langsung Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil. Dalam acara tersebut, Ridwan kamil mengungkapkan 555 penghargaan yang didapat Jabar selama lima tahun.



Dalam sidang paripurna istimewa hari jadi Kabupaten Kuningan tersebut, Ridwan Kamil mengatakan, selama lima tahun memimpin Jabar, terdapat 555 perubahan yang dieksekusi menjadi nyata.



Sidang paripurna tersebut, sekaligus menjadi momen Ridwan Kamil untuk berpamitan, lantaran akan segera purnatugas sebagai Gubernur Jabar. "Ada 555 perubahan yang kami pikirkan, putuskan, anggarkan, eksekusikan untuk kemajuan Jabar," tuturnya.



Hasilnya, menurutnya adalah ekonomi Jabar terbaik di Pulau Jawa, investasi tertinggi lima tahun berturut-turut, SDM indeks paling produktif, penanganan stunting terbaik, dan kinerja ASN terbaik. Khusus untuk Kuningan, kata Ridwan Kamil, selama lima tahun hampir satu triliun rupiah bantuan dari Pemprov Jabar, telah disalurkan.

Tak hanya Ridwan Kamil, Bupati Kuningan Acep Purnama, serta Wakil Bupati Kuningan, HM. Ridho Suganda juga akan segera menuntaskan tugasnya di Kabupaten Kuningan. Selama kepemimpinan Acep-Ridho, Kabupaten Kuningan sudah menerima sebanyak 162 penghargaan.



Acara sidang paripurna istimewa yang berlangsung di Gedung DPRD Kabupaten Kuningan ini, selain dihadiri Gubernur Jawa Barat, Bupati dan Wakil Bupati Kuningan, juga dihadiri para petinggi daerah, anggota DPRD Kuningan, perwakilan daerah tetangga, tokoh masyarakat, dan undangan.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1992 seconds (0.1#10.140)